Suara.com - Raffi Ahmad ternyata diam-diam membantu biaya pendidikan anak komedian almarhum Sapri. Kabar ini ramai dibicarakan usai diungkap oleh adik Sapri yang bernama Dolly.
Dalam tayangan FYP, Jumat (15/9/2023), Dolly menjelaskan sebenarnya tak bermaksud membuat kebaikan ini menjadi viral.
"Sebenarnya kan berita Aa Raffi bantu sudah lama, sejak almarhum meninggal 5 bulan, kalau nggak salah September 2021 Aa Raffi bantu saya," kata Dolly dikutip dari tayangan FYP yang tayang Jumat (15/9/2023).
"Kemarin saya lagi press conference sama Vicky keceplosan ama wartawan. Ada yang nanya anaknya (almarhum Sapri) gimana, alhamdulillah aman dibantu Aa Raffi. Saya kaget besoknya viral," ujarnya lagi.
Dolly masih ingat betul bagaimana pesan Raffi yang ingin membiayai pendidikan anak Sapri.
"Aa (Raffi) wa, 'Dul dul (Dolly) apa kabar? semangat-semangat', kata Aa (Raffi) gitu kan. 'Anaknya Bang Sapri Insya Allah gua bantuin beasiswa. Nanti ada orang suruhan gua ke rumah lu'. Dari situ, nggak lama ada orang suruhan Aa nge-Wa saya," kata Dolly menjelaskan.
Setelah Dolly menjelaskan, Raffi Ahmad pun menimpali. Menurutnya, saat berita itu viral, Raffi sudah lupa dia pernah berjasa membantu biasa sekolah anak almarhum Sapri.
"Gue juga sama (kaget viral) gue kan keluar dari sini ditanya 'Aa Raffi bantu anaknya Bang Sapri?' Ha, kapan gue bantu? Gue aja sudah lupa," katanya.
Raffi Ahmad sempat bingung menjawab pertanyaan tersebut. Akhirnya ia hanya memberi doa dan dukungan agar anak almarhum Sapri sehat.
Baca Juga: Nagita Slavina Kangen Hamil, Raffi Ahmad Klarifikasi: Belum Dibuat
"Terus pas ditanya-tanya, bingung, kapan gue bantunya, 'iya iya support aja semoga anaknya sehat', udah lama banget," kata Raffi Ahmad.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah
-
15 Kontestan Indonesian Idol XIV Terpilih, Ada yang Dianggap Tak Layak
-
Sinopsis Film Streaming: Ketika Influencer Mencari Pembunuh Berantai
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Drama Korea Recipe for Love, Kala Cinta Tumbuh dalam Konflik Dua Keluarga
-
Catat Jadwalnya, Ini 5 Film Hollywood Terbaru Tayang Februari 2026
-
Sinopsis Film Korea The Gardeners yang Bertabur Bintang
-
A Tme to Kill: Intrik KKK, Rasisme Brutal, dan Dilema Moral, Malam Ini di Trans TV