Suara.com - Amanda Rigby menantang dirinya ketika memutuskan menerima tawaran bermain film horor action. Artis 31 tahun ini mengaku siap menanggung segala risiko, termasuk cedera berat.
Amanda Rigby saat ini menjadi salah satu artis cantik yang menjadi pembicaraan. Amanda kerap muncul di berbagai acara komedi, wajahnya yang cantik dan disebut mirip Nia Zulkarnaen muda ini pun sukses bikin penasaran.
"Aku mau main film horor action, belum pernah. Thriller, drama, komedi sudah. Aku mau mencoba sesuatu yang men-challange diri aku," kata Amanda Rigby, dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com.
Dalam film yang masih dirahasiakan judulnya ini, Amanda Rigby dituntut harus mampu berakting bela diri. Untuk mendukung hal itu, bintang series Sahabat Cuan ini dibimbing langsung oleh tim stuntman Iko Uwais.
"Suatu kehormatan bisa bekerjasama dengan tim stuntman Iko Uwais dalam film ini. Bang Iko sendiri adalah actor action Indonesia yang berhasil goes international dan diakui oleh Hollywood," ujar Amanda Rigby, yang merupakan blasteran Indonesia-Inggris.
Selama persiapan film, Amanda Rigby mengaku intens melakukan latihan bersama pemain lainnya. Meski melelahkan, bintang film Atas Nama Surga ini mengaku sangat puas.
"Cukup melelahkan tapi menyenangkan sih, apalagi dengan tim yang sangat berpengalaman dan profesional," imbuh Amanda Rigby.
Amanda Rigby mengaku sangat bersyukur atas apa yang sudah ia raih sejauh ini. Baginya, setiap proyek yang dijalani, semua memiliki sisik positif dan negatifnya.
"Semua ada plus minusnya, aku mau eksplor di film dengan karakter yang lebih dalam, cerita berbeda, dan ada pesan moralnya. Aku mau nunjukin aku bisa kok," tutur Amanda Rigby.
Baca Juga: Profil Amanda Rigby, Artis Cantik yang Dijodoh-jodohkan dengan Thariq Halilintar
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat