Suara.com - Ayah mendiang Wayan Mirna Salihin, Edi Darmawan Salihin membenarkan bahwa dirinya yang menyiapkan bukti foto bibir putrinya memerah usai meninggal dunia pada 2016.
"Betul, itu saya yang kasih," ujar Edi Darmawan Salihin di kanal YouTube Karni Ilyas, Sabtu (7/10/2023).
Hanya saja, Edi Darmawan Salihin menolak tudingan merekayasa hasil foto bibir Wayan Mirna Salihin yang sebelumnya disebut saksi dengan kondisi membiru. Edi menyebut foto yang ia miliki bersumber dari pembantu adik istrinya.
"Waktu itu, pembantu dari adik istri saya, dia ambil foto buat kenang-kenangan," tutur Edi Darmawan Salihin.
Edi Darmawan Salihin baru sadar punya bukti itu setelah toksikologi menjelaskan bahwa orang yang mati karena sianida bibirnya akan berwarna merah ceri setelah menghembuskan napas terakhir.
"Saya juga awalnya nggak ngeh. Begitu saya lihat, 'Wah, kok ini merah?'. Kan itu yang dicari para toksikologi, makannya baru saya kasih," papar Edi Darmawan Salihin.
Sebagaimana diberitakan, keberadaan film dokumenter Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso memicu kegaduhan publik. Dimunculkannya ulang beberapa kejanggalan dalam kasus kopi sianida membuat publik bertanya-tanya, apakah benar Jessica Kumala Wongso membunuh Wayan Mirna Salihin atau tidak.
Salah satu kejanggalan yang jadi sorotan adalah keberadaan dua versi kondisi bibir Wayan Mirna Salihin usai meninggal dunia. Menurut keterangan saksi, bibir dan kuku Mirna membiru. Sedang dalam foto yang diberikan Edi Darmawan Salihin, bibir Mirna tampak memerah.
Foto dengan bibir Wayan Mirna Salihin memerah itu lah yang kemudian memunculkan asumsi bahwa Edi Darmawan Salihin coba merekayasa penyebab kematian putrinya sendiri.
Baca Juga: Sebut Kasus Kopi Sianida Terang Benderang, Pakar Ungkap Pelaku Pembunuhan Mirna Salihin
Ditambah lagi, Otto Hasibuan selaku pengacara Jessica Kumala Wongso juga sempat berkata bahwa polisi melarang jasad Wayan Mirna Salihin diautopsi usai mereka mengklaim ada kandungan sianida dari sampel lambungnya.
Pernyataan Otto Hasibuan sendiri sudah dibantah Edi Darmawan Salihin. Ia mengaku melihat langsung bagaimana perut Wayan Mirna Salihin dibedah saat autopsi dan lambungnya sudah mengalami korosi parah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?
-
The Equalizer 2: Ketika Masa Lalu Menjemput di Tengah Badai Mematikan, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis dan Fakta Menarik In Your Radiant Season, Kisah Cinta Lee Sung Kyung dan Chae Jong Hyeop
-
Profil Aditya Triantoro, Kreator Nussa Rara Pecat Mantan Istri dan Terseret Skandal Pribadi
-
Dapat 2 Standing Ovation, Penampilan Dandy Panjawi di Indonesian Idol Dipuji Mirip Once
-
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
-
Tembus 850 Ribu dalam 5 Hari, Film Alas Roban Siap Capai 1 Juta Penonton