Suara.com - Mantan pacar Pratama Arhan, Marshella Aprilia dan temannya, Valdi Ghifari sempat menjadi bulan-bulanan warganet gara-gara kedapatan menyebut Pratama Arhan si miskin dan menyindir orangtua Azizah Salsha.
Enggan terus-menerus menerima kecaman warganet, Marshella Aprilia dan Valdi Ghifari akhirnya meminta maaf kepada Pratama Arhan dan Azizah Salsha.
Permintaan maaf tersebut dilontarkan saat mereka menjadi bintang tamu dalam sebuah tayangan YouTube. Dalam tayangan tersebut, keduanya terlihat meminta maaf atas perbuatan yang telah dilakukan.
Valdi Ghifari mengungkap, dirinya menyesali perbuatannya yang telah menyebut Pratama Arhan sebagai 'si miksin' beberapa waktu lalu yang mungkin telah menyinggung Arhan dan Azizah.
"Sekali lagi buat mas Arhan sama mbak Azizah saya mohon maaf nih kemarin sudah mungkin menyinggung perasaan mas Arhan mbak Azizah. Perbuatan saya kemarin memang sangat disayangkan sekali tidak seharusnya saya seperti itu," kata Valdi.
Tak hanya Valdi, Marshella Aprilia juga meminta maaf pada keluarga besar Azizah Salsha atas perbuatannya.
"Tujuan saya ke sini sama Valdi itu untuk meminta maaf kepada Arhan Zize, dan kedua orangtua mereka atas kegaduhan yang sudah terjadi," ujar Marshella Aprilia tulus.
Lebih lanjut, Valdi Ghifari juga ikut meminta maaf pada kepada keluarga besar Arhan dan Azizah atas perbuatannya yang menyebabkan keributan di jagat maya.
"Kami disini mewakili teman-teman yang di lokasi kemarin saat live itu, mengucapkan permintaan maaf buat mas Arhan mbak Azizah sama keluarga dan kerabat, karena kemarin sudah membuat huru-hara yang sampe sepanjang ini," imbuh Valdi Ghifari.
Baca Juga: Terbongkar Sifat Bucin Azizah Salsha ke Pratama Arhan, Auto Banjir Pujian
Ia mengaku, insiden live tersebut akan dijadikannya sebagai pelajaran agar lebih bijak dalam bermedia sosial.
"Ini jadi pembelajaran buat saya dan Marshella dan teman-teman
lainnya untuk berperilaku lebih baik lagi, dan agar lebih bijak menggunakan sosial media," tandasnya.
Menanggapi permintaan maaf Marshella Aprilia dan Valdi Ghifari tersebut, tak sedikit warganet yang merasa iba pada Marshella.
"Agak kasian si lihat Shella kayak gitu," tulis warganet.
"Kamu keren kak. Tidak semua orang bisa bilang maaf, disaat hati berkecamuk. Tapi yakinlah ketika kita ikhlas, Tuhan pasti punya rencana indah," tulis warganet lain.
"Shella ujian tahun ini kayaknya berat banget ya. Kamu yang ngerasain sakit sendirian dalam semua hal. Semoga tahun depan kamu merasakan sebahagia itu," doa warganet.
Berita Terkait
-
Marshella Aprilia dan Valdi Akhirnya Minta Maaf ke Pratama Arhan-Azizah Salsha
-
Terbongkar Sifat Bucin Azizah Salsha ke Pratama Arhan, Auto Banjir Pujian
-
Beda Status Sosial, Sikap Ibunda Zize ke Pratama Arhan di Pesawat Tuai Sorotan
-
Hina Pratama Arhan, Mobil Mewah Valdi Ghifari Ternyata Belum Bayar Pajak
-
Momen Bucin Pratama Arhan di Hari Ultah Azizah Salsha, Sampai Rela Lakukan Ini!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- STY Siap Kembali, PSSI: Tak Mudah Cari Pelatih yang Cocok untuk Timnas Indonesia
Pilihan
-
Heboh di Palembang! Fenomena Fotografer Jalanan Viral Usai Cerita Istri Difoto Tanpa Izin
-
Tak Mau Ceplas-ceplos Lagi! Menkeu Purbaya: Nanti Saya Dimarahin!
-
H-6 Kick Off: Ini Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2025
-
Harga Emas Hari Ini Turun: Antam Belum Tersedia, Galeri 24 dan UBS Anjlok!
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
Terkini
-
Innalilahi, Audy Item Bawa Kabar Duka Cita
-
Riwayat Percintaan Deddy Corbuzier, dari Cinta Pertama Hingga Berakhir di Pengadilan Agama
-
Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Tim Indonesia Kalah di Physical: Asia, Tiktokers Ini Sarankan Limbad Wakili Tanah Air
-
"Auk Ah, Lagi Photoshoot!" Reaksi Cuek Tasya Farasya soal Sidang Cerai
-
Dinda Hauw dan Rey Mbayang Punya Aturan Jika Akting dengan Lawan Jenis, Dilarang Ciuman!
-
5 Fakta Mengejutkan Sandra Dewi Cabut Gugatan, Aset Mewah Korupsi Timah Resmi Milik Negara
-
2 Kali Gagal Berangkat, Tangisan Papham Pecah Saat Ivan Gunawan Hadiahi Umrah Bareng Sahabat
-
Gaya Hidup Ketat dan Sehat Kak Seto: Anti Susu dan Wajib Minum 5 Gelas Jus
-
Takut Dinyinyiri Saat Lulus, Gilang Dirga Gencar Pamer Kegiatan Kuliah