Suara.com - Fadil Jaidi selama ini dikenal sebagai konten kreator yang kerap mengocok perut berkat aksinya yang konyol bersama sang ayah, Pak Muh. Setelah sukses, cowok berdarah Arab itu pun mencoba keberuntungan di dunia musik.
Fadil Jaidi baru saja merilis lagu berjudul "Kalah". Namun rupanya, ini bukan lagu pertama bagi Fadil. Karena sebelumya, sahabat Keanu Agl ini pernah merilis sebuah lagu pada sekitar 10 tahun lalu.
"Aku dulu sudah pernah ngeluarin lagu di 2012 sampai 2014," ujar Fadil Jaidi dalam sesi jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta, Selasa (24/10/2023).
Fadil Jaidi senang bisa berkarya di industri musik lagi. Apalagi, kepercayaan datang dari seorang diva sekaliber Rossa, yang ikut turun langsung jadi produser Fadil.
"Seneng banget, luar biasa banget. Apalagi diproduseri langsung sama Teh Oca (sapaan Rossa)," kata Fadil Jaidi.
Bila bukan karena Rossa, single baru Fadil Jaidi mungkin tidak pernah diproduksi. Fadil masih trauma dengan dua karya terdahulunya yang tidak laku di pasaran. "Takutnya nggak laku lagi," tutur Fadil Jaidi.
Fadil Jaidi menemukan kepercayaan diri lagi untuk bernyanyi setelah diberi kesempatan duet bersama Rossa di salah satu panggung musik. Saat itu, aksi Fadil mendapat apresiasi dari penonton.
"Aku memang sempet nyanyi di acara Scarlett sama teteh," kisah Fadil Jaidi.
Fadil Jaidi semakin termotivasi setelah Fabio Asher dengan suka rela membuatkan lagu untuk dia nyanyikan. Kebetulan, Fadil suka dengan muatan lagu pemberian Fabio karena punya pengalaman pribadi yang mirip.
Baca Juga: Fadil Jaidi Akhirnya Jawab Kabar Isu Segera Menikah Setelah Unggah Foto Cincin Pernikahan
"Terus aku kasih tahu ke Teh Oca lagu itu. Kata dia bagus, dan aku langsung disuruh rekaman. Tiba-tiba ke dapur rekaman dong gue," papar Fadil Jaidi.
Single "Kalah" sendiri bercerita tentang kekalahan seseorang dalam mengejar cinta karena faktor perbedaan. Kata Fadil Jaidi, perbedaan itu bisa dimaknai dari berbagai pemicu.
"Bisa beda keyakinan, beda ras, beda visi misi, macem-macem," ucap Fadil Jaidi, yang enggan menjelaskan secara detail soal kemiripan pengalaman pribadinya dengan lagu tersebut.
Butuh waktu empat bulan bagi Fadil Jaidi menyelesaikan proses produksi single Kalah. Tak muluk-muluk, Fadil cuma ingin menjadikan lagu tersebut sebagai penanda kebangkitan kariernya di dunia tarik suara.
"Intinya seneng banget lah dengan adanya lagu ini. Jadi kayak artis beneran ya," pungkas Fadil Jaidi seraya tertawa.
Berita Terkait
-
Fadil Jaidi Akhirnya Jawab Kabar Isu Segera Menikah Setelah Unggah Foto Cincin Pernikahan
-
Fadil Jaidi Pamer Cincin Seperti Mau Menikah, Netizen Curiga Cuma S3 Marketing
-
3 Pria Terkenal yang Dijodohkan dengan Fuji Usai Putus dari Thoriq Halilintar, Mana yang Lebih Cocok?
-
Kantongi Restu Pak Muh, Fuji Sebut Hubungannya dengan Fadil Jaidi Sebatas Adik-Kakak
-
Akui Dekat, Fuji Sudah Kantongi Restu dari Pak Muh untuk Nikah dengan Fadil Jaidi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Rekam Jejak Jeffry Simatupang, Mundur sebagai Pengacara Helwa Bachmid untuk Melawan Habib Bahar
-
Sinopsis Leak 2: Jimat Dadong, Teror Ilmu Hitam Bali yang Tayang Hari Ini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta