Suara.com - Artis Korea Lee Se Young bakal membintangi drama baru bertajuk, The Story of Park's Marriage Contract.
The Story of Park's Marriage Contract merupakan drama romantis time-slip baru yang akan tayang perdana di MBC dan Viu mulai bulan November 2023.
Lee Se Young, Bae In Hyuk, Joo Hyun Young, dan Yoo Seon Ho siap bergabung di drama yang diangkat dari webtoon ini.
Drama ini berkisah tentang pernikahan kontrak antara pewaris chaebol yang bernama Kang Tae Ha (Bae In Hyuk) dan Park Yeon Woo (Lee Se Young), wanita yang melakukan perjalanan waktu dari Joseon abad ke-19 ke zaman modern.
Siapa yang sudah nggak sabar buat nonton drama ini? Intip bareng yuk potret adu peran pemain drama The Story of Park's Marriage Contract di bawah ini
1. Ini dia potret Lee Se Young di The Story of Park's Marriage Contract sebagai Park Yeon Woo. Park Yeon Woo adalah wanita dari dinasti Joseon abad ke-19 yang kehilangan suaminya pada malam pernikahannya dan terbangun secara misterius di Korea Selatan pada tahun 2023.
2. "Saat pertama kali membaca naskahnya, itu sangat menghibur sehingga saya membacanya tanpa menyadari berapa lama waktu telah berlalu. Jadi saya sangat menantikan drama ini ketika saya bergabung," kata Lee Se Young dilansir Soompi soal alasannya membintangi drama ini.
3. Ini potret Bae In Hyuk sebagai pewaris chaebol yang penyendiri dan dingin bernama Kang Tae Ha. Karena trauma masa kecilnya dan penyakit jantung yang diidapnya, Kang Tae Ha tidak pernah terbuka kepada siapa pun. Semua berubah saat dia bertemu dengan Park Yeon Woo.
4. "Saat saya pertama kali membaca naskahnya, saya pikir ceritanya benar-benar baru dan fresh. Saya juga berpikir bahwa saya bisa menunjukkan sisi baru dan berbeda dari peran yang saya mainkan di proyek-proyek saya sebelumnya," kata Bae In Hyuk soal drama barunya ini.
Baca Juga: Sinopsis My Happy End, Drakor Reuni Baru Jang Nara dan Son Ho Jun
5. Kamu juga bisa menyaksikan akting terbaru Joo Hyun Young sebagai Sa Wol di The Story of Park's Marriage Contract. Sa Wol adalah sahabat Park Yeon Woo dan sekaligus pelayannya yang paling setia. Dia adalah karakter menawan yang menganggap Park Yeon Woo sebagai orang paling berarti di Joseon.
6. Sa Wol tetap setia berada di sisi Park Yeon Woo bahkan setelah dia melakukan perjalanan waktu ke Korea pada tahun 2023. Ini merupakan drama baru Joo Hyun Young usai Extraordinary Attorney Woo dan Behind Every Star, serta jadi guest role di Dr. Romantic 3 dan The Kidnapping Day.
7. Tak ketinggalan ada aktor tampan Yoo Seon Ho yang juga bergabung di drama ini sebagai saudara tiri Kang Tae Ha yang bernama Kang Tae Min. Dia adalah seorang chaebol generasi ketiga yang suka bersenang-senang. Ini adalah drama baru Yoo Seon Ho usai Under The Queen's Umbrella tahun 2022 lalu.
8. Sebagai pewaris chaebol yang tampan dan tajir, Kang Tae Min tidak menerima cukup cinta dari ibunya saat tumbuh dewasa. Namun, pada suatu hari wanita unik yang bernama Park Yeon Woo muncul dalam hidupnya. Kang Tae Min langsung tertarik padanya.
Itu dia beberapa potret adu peran pemain drama The Story of Park's Marriage Contract
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
Ngeri Tapi Nagih! Ini Lho Alasan Psikologis Kenapa Kita Doyan Banget Nonton Film Horor
-
Ada Bae In Hyuk, Ini 3 Pemeran Utama Drama Korea I'll Give You the Universe
-
Roh Jeong Eui dan Bae In Hyuk Akan Bintangi Drama Romantis Baru di tvN
-
Susul Bae In Hyuk, Roh Jeong Eui Bintangi Drama I'll Give You the Universe
-
Sudah Tayang Dibioskop, Ini 5 Alasan Wajib Nonton Film Horor Weapons
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Film Mimpi Keluarga Sempurna Memukau di Jakarta World Cinema Week 2025
-
7 Rekomendasi Film Horor Berlatar Halloween
-
Aksi Musdalifah Tiru Gaya Jaden Smith Di-repost sang Artis, Marah atau Suka?
-
Jadi Koruptor di Jembatan Shiratal Mustaqim, Agus Kuncoro Tak Kesulitan: Banyak Referensi di Negara
-
Felix Siauw Soroti Pencegatan Kapal Kemanusiaan untuk Gaza: Bukti Hukum Internasional Diabaikan
-
Angelina Sondakh Sentil Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Cara Korupsinya Cuma Dibocorin Satu!
-
Sinopsis The Strangers: Chapter 2, Teror Baru Maya dari Trio Pembunuh Bertopeng
-
Taqy Malik Punya Waktu 2 Minggu, Lunasi Utang Sengketa Tanah Rp6,8 Miliar atau Kosongkan 7 Kavling
-
Gagal Lunasi Pembayaran, Taqy Malik Diminta Angkat Kaki dari Lahan Sengketa
-
4 Film dan Drama Korea Tayang di Vidio Oktober 2025, Ada Walking on Thin Ice