Suara.com - Laporan yang dilayangkan Fujianti Utami alias Fuji terhadap mantan manajernya atas dugaan penggelapan dan penipuan terus diusut oleh penyidik Polres Metro Jakarta Barat. Terbaru, laporan tersebut kini naik ke tahap penyidikan.
"Tadi kami mendapat informasi bahwa per mulai hari ini, kita sudah mendapat surat bahwa kasus yang kemarin di tahap penyelidikan, hari ini sudah naik ke penyidikan," ujar Sandy Arifin selaku kuasa hukum Fuji saat ditemui di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (6/11/2023).
Selanjutnya, para saksi yang sebelumnya diperiksa akan kembali diperiksa penyidik untuk memberikan keterangan lebih lanjut. Selain itu berkas bukti asli juga akan segera dilengkapi oleh Fuji dan tim kuasa hukum.
"Jadi dengan penyidikan nanti, saksi-saksi yang pernah kita hadirkan pada proses pemeriksaan sebelumnya akan kita hadirkan lagi dan berikut bukti-bukti asli dari proses penyelidikan itu yang masih copy atau capture-an. Nanti dalam proses penyidikan kita akan siapkan yang aslinya," tutur Sandy Arifin.
Berkas-berkas keperluan penyidikan harus segera dilengkapi oleh Fuji dan tim, sebab, mulai besok selebgram 21 tahun itu akan berangkat ke luar negeri untuk bekerja.
"Tadi sudah disampaikan pula kepada Kak Fuji, setelah beliau pulang dari luar negeri, akan kita lengkapi untuk bukti-bukti dan saksi-saksi yang diminta untuk proses penyidikan," imbuh Sandy Arifin.
Diberitakan sebelumnya, Fujianti Utami beberapa waktu lalu membuat pengumuman bahwa uang hasil kerjanya yang berjumlah miliaran diambil eks manajernya.
Sebelum melaporkan, Fuji sudah mensomasi mantan karyawannya itu namun tidak juga ada itikad baik. Disebutkan uang tersebut digelapkan untuk keperluan pribadi selama hampir dua tahun.
Baca Juga: Marissya Icha Bantah Tuduhan Sebar Chat Fuji Ngomong Kasar ke Karyawan
Berita Terkait
-
Marissya Icha Bantah Tuduhan Sebar Chat Fuji Ngomong Kasar ke Karyawan
-
Fuji Ditransfer Duit Rp100 Juta Pukul 11.00 WIB, Besok Langsung Keliling Eropa
-
Publik Soroti Thariq Halilintar yang Gandeng Tiga Perempuan Berbeda di Tiga Momen Ultah Ashanty
-
Teman Marissya Icha Bongkar Sifat Fuji, Imut di Depan Kamera tapi Aslinya Kasar
-
Akui Terlambat Bayar Gaji Karyawan, Fuji Minta Maaf
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings