Suara.com - Pesepak bola Gunawan Dwi Cahyo, suami Okie Agustina mendadak unggah postingan diduga terkait dengan kabar perselingkuhannya dengan seorang perempuan. Lewat video singkat yang diposting di Insta Story, Gunawan terlihat sedang berlatih sepak bola bersama timnya.
"Menikmati prosesnya, tidak boleh menyesali yang sudah terjadi," tulis Gunawan Dwi Cahyo dalam caption video disusul emotikon mengepalkan tangan.
Unggahan tersebut diduga masih berkaitan dengan rumah tangganya dengan Okie Agustina yang berada di ujung tanduk setelah perselingkuhannya terbongkar.
Sebelumnya, Okie Agustina memosting ramalan Wirang Birawa 2 tahun lalu mengenai gonjang-ganjing rumah tangganya dengan pesepak bola Gunawan Dwi Cahyo. Waktu itu, Okie diprediksi bakal pisah dengan penggawa Persik Kediri ini.
Ibunda artis remaja Kiesha Alvaro ini unggah chatnya dengan Wirang Birawa. Dalam percakapan, Wirang mengingatkan ramalannya mengenai perkawinan Okie dengan Gunawan dua tahun silam.
"Ingat ngga sih ramalan awal kenal? gue bilang pan bisa pisah beneran, tapi nggak bisa ngomong apa-apa. Lo yang kuat yak," tulis Wirang Birawa kepada Okie.
Semula Okie mengabaikan terawangan Wirang Birawa. Apalagi, kala itu, Gunawan sangat menyayangi dan peduli kepada dirinya. Mantan istri Pasha Ungu tak pernah menyangka ramalan tersebut menjadi kenyataan.
""Selama ini gue ngga pernah percaya firasat lo 2 tahun lalu karena gue liat apa yang di depan mata. Tapi kayaknya sekarang gue perlu ngobrol ama lo," balas Okie.
Ketika kabar perselingkuhannya terendus, Gunawan Dwi Chayo sempat mengunggah kunjungannya ke Pondok Pesantren Al Falah di Jawa Timur. Ia sempat mengunggah fotonya bersama Gus Kautsar, pemimpin pondok pesantren tersebut.
Baca Juga: Sempat Menegur Okie Agustina, Perselingkuhan Gunawan Dwi Cahyo Sudah Diprediksi Wirang Birawa
"Tidak perlu jadi manusia yang sempurna, jadilah manusia yg berguna, kalo belum ada kesempatan, bukan berarti Allah tidak sayang sama kita, tapi Allah tau pastinya waktu yang tepat untuk kita, selalu husnudzon kepada Allah," tulis Gunawan Dwi Cahyo.
Postingan ini langsung digeruduk netizen. mereka menumpahkan kekecewaannya kepada Gunawan Dwi Cahyo di kolom komentar. Kebanyakan tak menyangka Gunawan yang dikenal sebagai sosok penyayang malah mengkhianati Okie Agustina.
"Maksudnya berguna untuk selingkuhan kan?" sindiri seorang netizen.
"Ya Allah kalo bener berita di luar sana, saya kecewa. Yang saya tau mas @gunawandwicahyo13 penyayang banget," timpal lainnya.
Berita Terkait
-
Perselingkuhan Gunawan Dwi Cahyo Sudah Diramal 2 Tahun Lalu
-
Kiesha Alvaro Sempat Minta Gunawan Dwi Cahyo Tak Sakiti Okie Agustina: Jangan Bikin Bunda Nangis
-
Okie Agustina Kaget Dikirim Bukti Foto Suami Selingkuh, Tepergok Kencan di Kafe Kediri
-
Sempat Menegur Okie Agustina, Perselingkuhan Gunawan Dwi Cahyo Sudah Diprediksi Wirang Birawa
-
Gunawan Dwi Cahyo Suami Okie Agustina Ketahuan Selingkuh, Wirang Birawa Ramal Bakal Bercerai
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian