Suara.com - Sesi live Nikita Mirzani saat tiba di Paris sukses mencuri perhatian publik. Seperti diketahui, ibunda Laura Meizani itu sedang mengikuti program Bening's tur keliling Eropa.
Dalam sesi live kali ini, Nikita Mirzani mulanya bercerita tentang kehidupan pribadi yang tidak harus menjadi konsumsi publik.
"Aku tuh di sini kerja, bukan jagain orang atau buat ketemu orang. Gak ada. Gak semuanya harus dikasih lihat," tutur Nikita Mirzani.
Pada kesempatan itu, mantan istri Sajad Ukra tersebut mengambil contoh soal pacar barunya yang sengaja tidak diekspos.
"Contoh, seperti pacarku yang baru. Mana ada kalian tahu? Gak ada kan. Sekarang kita punya private life yang harus dijaga," sambung Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani menilai, banyak hal negatif yang menerpanya ketika terlalu mengumbar kehidupan pribadinya, terutama soal asmara.
"Nanti kalau semuanya di-share, nanti kalian yang atur. Rumah tangga diatur netizen, pacaran diatur netizen, dijodoh-jodohin netizen," pungkas Nikita Mirzani.
Cuplikan unggahan video curahan hati Nikita Mirzani sudah memiliki pacar baru ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 12,8 ribu jumlah tayangan.
"Punya pacar baru, Nikita Mirzani kini lebih jaga privacy," tulis akun TikTok @madamesuperstarshorts, dikutip pada Jumat (10/11/2023).
Baca Juga: Fuji Jaga Jarak dengan Nikita Mirzani di Eropa, Diduga Takut Rahasia Dibongkar
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Betul ya nik, di-privat aja biar tenang," tulis seorang netizen. "Niki makin bijak aja," kata netizen lain. "Semakin dewasa," tutur netizen lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Once Mekel Beberkan Kronologi Meninggalnya Ayah Mertua, Sempat Cuci Darah
-
Kakak Raisa Andriana Bagikan Kondisi Terkini Ibunya yang Sakit, Sematkan Pesan Pilu
-
Viral Yai Mim Ngaku Wali Allah dan Sebut Orang Jawa Keturunan Rasulullah
-
Dibantah Teman Sabrina Alatas, Raisa Pernah Ngode soal Pinterest dan Memasak
-
Kini Diduga Putus, Jefri Nichol dan Ameera Khan Dulu Punya Kebiasaan Teleponan Berhari-hari
-
Jadi Korban Hoaks, Eko Patrio Tetap Dihukum: Ini 5 Poin Kesalahan Fatalnya Menurut MKD
-
Mantan Istri Ardhito Pramono Bikin Konten Suami Gay, Langsung Klarifikasi Usai Viral
-
Sayembara Logo Projo Ramai Antusias dari Warganet, Hasilnya di Luar Dugaan
-
Baru Gugat Cerai Hamish Daud, Raisa Sudah Kangen dengan Pria Lain
-
2 Hari Konser di Indonesia, BLACKPINK Diprediksi Kantongi Penghasilan Rp 378 Miliar