Suara.com - Sempat tak ingin mengumbar wajah buah hatinya lantaran takut di-bully, Denise Chariesta akhirnya menyerah. Ia akhirnya kedapatan mengunggah foto buah hatinya di media sosial bahkan melibatkan bocah tersebut dalam music video terbarunya yang bertajuk "Maafkan Mama".
Menilik dari akun Instagram Denise, perempuan pemilik toko bunga itu akhirnya memperlihatkan wajah Jaden Bowen, kepada publik. Ia membagikan kompilasi video sang putra sebagai materi promosi lagu miliknya.
"Udah tayang ya gaes musik video lirik baby DC sama mommy DC. Siapa yang udah nonton?" tulis Denise sebagai keterangan.
Pada kompilasi video tersebut, terlihat jelas wajah Jaden Bowen yang tengah tertidur saat pemotretan new born. Ia dibungkus dengan busana hangat dan diposisikan seolah sedang dipeluk boneka beruang.
Terdapat pula momen kebersamaan Jaden bersama Denise Chariesta yang membuat warganet ikut merasa haru. Perempuan yang sempat berseteru dengan Ayu Dewi dan Regi Datau itu menunjukkan kasih sayang kepada sang putra.
Mulai dari menepuk lembut buah hatinya yang sedang terbangun, menggendong, memberikan asi, hingga menciumi putranya.
Namun dari cuplikan video singkat ini, warganet justru dibuat salah fokus dengan wajah baby DC alias Jaden Bowen. Pasalnya wajah bocah belum genap sebulan itu disebut-sebut mirip dengan Yuan Wibowo, mantan kekasih Denise yang disebut-sebut merupakan ayah kandung Jaden.
Saking miripnya wajah yang Jaden dengan Yuan Wibowo, warganet bahkan menyebut bila tes DNA tak perlu dilakukan.
Ya, sebagaimana dikabarkan sebelumnya, Yuan Wibowo bersedia menanggung biaya kehamilan dan persalinan anak Denise Chariesta dengan syarat bersedia melakukan tes DNA.
Namun tawaran ini ditolak mentah-mentah oleh Denise yang meyakini bahwa ia hanya berhubungan badan dengan Yuan saja.
"Ya Tuhan babynya cowok, tapi wajahnya miirp papanya pake banget. Terima kasih Tuhan kau menunjukkan kebenaran. Sama seperti ATT dulu mantannya sampai minta tes DNA eh ternyata anaknya sama banget wajahnya seperti papanya/mantan suaminya ATT. Tuhan emang baik banget." komentar seorang warganet.
"Mirip papanya pake banget ini mah, ya Allah anak yang gak diakuin dikasih unjuk melalui kemiripannya," timpal salah satu warganet.
"Allah maha adil, gak diakui sama bapaknya, sama Allah dikasih wajah yang mirip banget sama bapak biologisnya. Masyaallah sehat terus debay dan semangat terus buat kak DC," sahut warganet yang berbeda.
Sebagai informasi, Denise Chariesta sempat bikin geger lantaran mengumumkan kehamilan tanpa suami. Ia juga menyebut sang kekasih kerap kali melakukan kekerasan baik secara verbal ataupun fisik.
Dirinya dan sang kekasih akhirnya berpisah setelah kehamilan Denise membesar.
Berita Terkait
-
Makna Mendalam Nama Anak Pertama Denise Chariesta Terungkap, Artinya Bikin Haru
-
Denise Chariesta Miliki Tempat Sampah Popok Rp1 Juta, Banjir Cibiran: Gimmick Doang Nggak Punya Duit
-
Denise Chariesta Minta Maaf ke Ayu Dewi dan Regi Datau Pernah Maki-Maki: Sekarang Punya Anak, Malu
-
Denise Chariesta Geram Bayinya Disebut Kurus dan Kekurangan ASI: Jangan Sok Tahu
-
Berat Badan Bayi di Bawah Normal, Denise Chariesta Tertekan: Gue Bukan Ibu yang Benar
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Eks Karyawan Ashanty Resmi Ditahan Sebagai Tersangka Penggelapan dan Pemalsuan Data
-
Tak Langsung Jawab saat Kalina Oktarani Tanya 'Mamanya Siapa?', Azka Corbuzier Tuai Pro Kontra
-
Alasan Sebenarnya Ammar Zoni Ngotot Sidang Tatap Muka, Singgung Kandang Harimau
-
Viral Cuitan Tahun 2017 Ramalkan Hamish Daud Bakal Selingkuhi Raisa
-
Julia Prastini Akhirnya Akui Perselingkuhan: Saya Tidak Mengelak dan Mencari Alasan
-
Video Promosi Film Abadi Nan Jaya Viral, Muncul Sosok Mirip Edi Sound Horeg yang Bikin Salfok
-
Rumah Tangga Ambyar, Raisa dan Hamish Daud Janji Tetap Kompak Jadi Co-Parents Demi Zalina
-
Bukan Lomba Mirip-miripan, Luna Maya Bongkar Misi Mulia di Balik Bintangi Film Suzzanna
-
Sentil Warganet, Denada: Kami Publik Figur Halal Dikritik, Bukan untuk Dihina!
-
Raisa dan Hamish Daud Umumkan Perpisahan: Lirik Lagu "Usai di Sini" Jadi Kenyataan?