Suara.com - Kondisi rumah tangga Teuku Ryan dan Ria Ricis tengah menjadi pusat perhatian. Pasalnya, mereka disebut tidak dalam kondisi yang baik-baik saja.
Beragam rumor keretakan hingga perceraian mereka bertebaran di media sosial. Sontak, hal itu ditanggapi oleh Teuku Ryan.
Ayah dari Moana itu mengomentari salah satu unggahan dari netizen. Ia menegaskan bahwa tidak ada yang mau berpisah.
"Gak ada yang mau pisah," tulis Teuku Ryan.
Tidak lama kemudian, komentar yang diberikan oleh Ria Ricis justru berbeda. Adik dari Oki Setiana Dewi ini membeberkan masalah dalam rumah tangganya.
Ria Ricis mengaku 'diabaikan' oleh Teuku Ryan mulai dari hamil hingga melahirkan. Banyak yang menduga jika Ricis tidak diajak berhubungan intim oleh Teuku Ryan.
"Tetapi dari hamil-lahiran istrinya dianggurin," tulis Ria Ricis.
Sejak saat itu, beragam video mengenai pasangan ini viral di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun TikTok @itsmeediii.
Dilansir pada Kamis (28/12/2023), Ria Ricis sempat bercerita mengenai situasi hubungannya dengan Teuku Ryan. Meski video lama, ia bercerita mengenai momen saat dirinya hamil.
Baca Juga: Ria Ricis Bongkar Aib Suami Usai Ngaku Dianggurin Teuku Ryan, Padahal Dilarang Menurut Hukum Islam?
Mengakui bahwa perasaanya tidak stabil, Ria Ricis mengaku pernah keluar dari rumah. Bahkan ketika hamil, ia kembali ke rumah orang tuanya tanpa diketahui oleh Teuku Ryan.
"Kalau hamil kan mood-nya berantakan, lagi gak mood sama dia (Teuku Ryan), jadi aku pulang ke rumah Ibu," kata Ria Ricis.
"Aku nginap ke rumah Ibu dua hari apa ya," tambahnya.
"Tapi bilang ke dia (Teuku Ryan) enggak?" tanya Feni Rose.
"Enggak," tegas Ria Ricis.
Mendengar pengakuan istrinya, Teuku Ryan membenarkan tapi dia bilang bahwa Ria Ricis tidak pergi selama dua hari, namun satu hari. Bahkan Ria Ricis segera kembali ke rumah mereka setelah itu.
Berita Terkait
-
Kakak Ipar Ria Ricis Buka Suara Kabar Rumah Tangga Sang Adik: Ryan Bilang..
-
Jawaban Oki Setiana Dewi soal Keretakan Rumah Tangga Ria Ricis dengan Teuku Ryan
-
Hard Gumay Pernah Peringatkan Ria Ricis Soal Rumah Tangga dengan Teuku Ryan: Ubah Tingkah Laku
-
Harga Rumah yang Mau Dijual Capai Rp10 Miliar, Pantas Diperebutkan Ria Ricis dan Teuku Ryan?
-
Diduga Rebutan Rumah dengan Teuku Ryan, Ria Ricis Beri Pesan Mencurigakan Buat Moana: Ibu Akan Perjuangkan Rumah Ini
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Komitmen Hamish Daud Usai Sepakat Cerai dari Raisa, Janji Tak Akan Lari dari Tanggung Jawab
-
Jadi Pemeran Utama, Adipati Dolken Siapkan Sentuhan Lokal di Film What's Up with Secretary Kim?
-
Ditanya Soal Pisah Rumah dengan Raisa Sejak Digugat Cerai, Hamish Daud Fokus Move On
-
5 Fakta Unik Diana Pungky yang Jarang Diketahui, Ditawari Jadi Model Gegara ke Supermarket
-
Hamish Daud Ogah Bongkar Alasan Digugat Cerai Raisa: Itu Antara Kami Saja
-
Bantah Jadi Pelakor, Violentina Kaif Istri Andrew Andika Sentil Tengku Dewi Suka Buka Aib Orang
-
Adly Fairuz Dicap Cowok Redflag, Dugaan Penyebab Digugat Cerai Angbeen Rishi Terendus
-
Cerita Jennifer Bachdim Diselamatkan Damkar, Ada Apa?
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris