Suara.com - Sejak debut menjadi sutradara di tahun 2000, Hanung Bramantyo telah menjadi salah satu sineas paling produktif di industri perfilman Indonesia. Mengawali tahun 2024, Hanung Bramantyo membuat gebrakan baru lewat comebacknya dengan film horor.
Setelah cukup lama fokus menggarap genre drama, Hanung akhirnya kembali menyajikan kengerian yang mendebarkan lewat film horor Trinil: Balekno Gembungku alias Trinil: Kembalikan Tubuhku. Film garapan Hanung ini banyak dinantikan oleh penggemar karya-karyanya.
Terlebih ada banyak fakta Film Trinil: Balekno Gembungku yang menarik dan sayang dilewatkan. Apa saja fakta seputar film horor terbaru yang digarap Hanung Bramantyo ini? Yuk, simak ulasannya berikut.
1. Ide ceritanya terinspirasi dari drama radio
Pada tahun 1985, ada sebuah lakon sandiwara atau drama radio berjudul Trinil yang sangat populer. Salah satu karakter ikonik yang melekat dalam drama sandiwara Trinil adalah Mbok Suminten.
Mbok Suminten jadi ikon Trinil karena satu kalimatnya yang sangat khas yaitu ‘Trinil, balekno gembungku.’ Pada masanya, sosok Mbok Suminten yang hanya bisa didengar suara rintihannya itu memiliki popularitas yang mengalahkan Nini Pelet hingga Mak Lampir lho.
Dialog yang merupakan suara rintihan Mbok Suminten inilah sepertinya yang jadi benang merah antara film Trinil: Balekno Gembungku dengan Sandiwara Trinil di masa lalu. Tetapi, versi filmnya akan dibuat sama sekali berbeda dengan cerita radio. Bahkan karakter Mbok Suminten tak akan dimunculkan dalam film.
2. Comeback Hanung Bramantyo setelah 17 tahun tak garap film horor
Hanung Bramantyo dikenal luas sebagai sutradara yang banyak menggarap genre drama. Hanung sendiri pernah membuat film horor yang masih cukup sering dibicarakan hingga kini yaitu Lentera Merah (2006). Disusul dengan film horor kedua yaitu Legenda Sundel Bolong (2007).
Baca Juga: Review Film 'Perfect Days', Kisah Pembersih Toilet yang Selalu Bersyukur
Kini setelah 17 tahun, Hanung Bramantyo kembali ke genre horor. Film Trinil Balekno Gembungku jadi comeback Hanung dalam genre horor. Film garapan Hanung ini akan mengambil setting masa lalu yaitu pada tahun 1970-an.
3. Naskahnya digarap sejak tahun 2022
Penggarapan film Trinil dimulai pada tahun 2022, saat Hanung melempar ide dan konsep kasar tentang sandiwara radio Trinil kepada Haqi Ahmad. Kala itu, Haqi masih menyelesaikan naskah Cinta Tak Pernah Tepat Waktu. Di tengah kesibukannya, Haqi tertarik pada konsep yang ditawarkan Hanung mampu menyelesaikan draft kelima dari Trinil pada pertengahan tahun.
4. Gandeng sineas dan aktor Malaysia
Trinil diproduksi oleh Dapur Film yang merupakan PH milik Hanung dan bekerja sama dengan Seven Skies Motion, sebuah PH asal Malaysia. Tak hanya itu saja, Trinil turut menghadirkan artis Malaysia yaitu Fattah Amin.
Aktor dan penyanyi yang sudah cukup lama berkarier di Negeri Jiran itu akan memerankan karakter bernama Yusof. Karakter tersebut merupakan teman dari para pemain utama dalam Trinil dan memiliki andil besar di sepanjang film.
Berita Terkait
-
Kompleksitas Rumah Tangga, Sinopsis Film Suami yang Lain, Tayang Besok!
-
Review Film 'Quiz Lady', Drama Komedi Super Seru meski Tanpa Formula Baru
-
Review Film 'Hush', Wanita Bisu dan Teror dari Pembunuh Bertopeng
-
Review Film 'Disco Inferno', Horor Estetik dengan Akting Robotik
-
Pesona Hong Ye Ji di Love Song for Illusion, Chemistry-nya dengan Park Ji Hoon Bakal Jadi Sorotan
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal