Suara.com - Andika Kangen Band resmi menikah untuk kelima kalinya hari ini, Rabu (31/1/2024), dengan perempuan bernama Ayu Kartika Agustina di Ketapang Bakauheni, Lampung Selatan.
Diketahui, Ayu Kartika Agustina merupakan seorang dokter. Ayu dan Andika dikabarkan tidak menjalani proses pacaran sebelumnya.
Informasi ini ternyata mengejutkan warganet. Pasalnya, selama ini Andika diketahui memiliki tunangan bernama Reni Puji Lestari.
Pertanyaan-pertanyaan mengenai Reni tersebut dilontarkan warganet dalam unggahan akun TikTok @Dyalova beberapa jam yang lalu.
"Samawa Bang Andika 'Kangen Band' dan dokter Ayu," tulis @Dyalova sambil memperlihatkan momen kedua mempelai duduk di kursi pelaminan.
Tidak sedikit yang menanyakan kabar Reni sekarang, mengingat lelaki bernama asli Andika Mahesa itu menikah dengan perempuan lain.
"Kirain sama Reni tunangan itu," ujar @vivia***. "Terus nasib Reni gimana ya?" tanya @babibua***. "Kirain nikah sama Reni Puji Lestari," ujar @bunda***.
Nasib Reni Puji Lestari Sekarang
Reni Puji Lestari dan Andika diketahui bertunangan pada 28 Juli 2021 lalu. Berdasarkan penuturan pengacara Andika pada saat itu, Mario Andreansyah, Reni Puji Astuti merupakan penggemar berat sang Babang Tamvan.
Baca Juga: Andika Kangen Band Nikah Lagi, Simak Profil Sang Istri yang Seorang Dokter
Andika Kangen Band pernah mengatakan akan menikahi Reni Puji Astuti pada 2024 selepas kekasihnya lulus kuliah.
Sesuai perhitungan, Reni Puji Astuti kini sudah lulus pada 18 Oktober 2023 dengan gelar Sarjana Gizi dari Universitas Aisyah Pringsewu, Lampung.
Dalam salah satu highlight-nya, diketahui kisah cinta Reni Puji Astuti dengan Andika sudah kandas sebelum kelulusan.
Berita Terkait
-
Andika Kangen Band Nikah Lagi, Simak Profil Sang Istri yang Seorang Dokter
-
Andika Kangen Band Resmi Menikah Lagi, Maharnya Tidak Main-main
-
Bingung Dapat Pertanyaan dari Anak Seputar Pemilu, Andika Kangen Band: Anak Sekarang Pinter-pinter
-
Anak Andika Kangen Band Alami Trauma dan Takut Sekolah Gegara Diancam dan Diintimidasi Orangtua Murid
-
Ogah Berdamai, Andika Mahesa Ingin Penjarakan Orang yang Telah Menghina Putranya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika