Suara.com - Andika Kangen Band sedang berbahagia. Hari ini, Rabu (31/1/2024), ia menikah dengan Ayu Kartika Agustina di Lampung Selatan. Ini adalah pernikahannya yang ke-5.
Kabar tersebut diketahui dari unggahan anggota Kangen band yang lain, yakni Izzy, Dodhy, dan Bebe, di akun media sosial mereka.
Menilik unggahan Bebe, pria bernama asli Andika Mahesa itu terlihat gagah dalam balutan beskap serta blankon putih.
Andika Kangen Band juga mengenakan aksesoris kacamata ungu saat melakukan prosesi akad nikah. Sambil memegang mikrofon warna merah, ia mengikrarkan ijab kabul.
"Saya terima nikah dan kawinnya Ayu Kartika Agustina binti A Bahrudin dengan maskawin 100 gram emas dibayar tunai," tutur Andika secara mantap.
Bebe pun turut merasa senang melihat rekannya itu dengan perempuan idamannya.
"Saaahhh," tulis Bebe.
Tidak hanya Andika, Ayu Kartika Agustina juga tampak cantik saat mengenakan kebaya putih dengan kepala yang sudah berhias bunga melati, siger, dan
cunduk mentul.
Pernikahan tersebut digelar secara mewah dengan dekorasi yang didominasi warna putih dan biru dongker.
Baca Juga: Bingung Dapat Pertanyaan dari Anak Seputar Pemilu, Andika Kangen Band: Anak Sekarang Pinter-pinter
Diketahui, ini adalah pernikahan Andika Kangen Band kelima setelah bercerai dari Chairunnisa pada 2018 lalu.
Sang vokalis pertama kali menikah dengan Ade Bunga Niari pada 2007 dan bercerai pada 2007. Pernikahan kedua bersama Anggie April Lestari pada 2011 dan kandas di tahun yang sama.
Satu tahun kemudian, Andika menikah untuk yang ketiga kalinya dengan Nadine dan berpisah pada 2012.
Dari semua pernikahan tersebut, pria yang dijuluki 'Babang Tamvan' itu dikaruniai lima orang anak.
Berita Terkait
-
Bingung Dapat Pertanyaan dari Anak Seputar Pemilu, Andika Kangen Band: Anak Sekarang Pinter-pinter
-
Kangen Band Vakum, Dodhy Garap Lagu Solo Melepasmu di Januari
-
Anak Andika Kangen Band Alami Trauma dan Takut Sekolah Gegara Diancam dan Diintimidasi Orangtua Murid
-
Ogah Berdamai, Andika Mahesa Ingin Penjarakan Orang yang Telah Menghina Putranya
-
Anak Diintimidasi Orangtua Teman, Andika Kangen Band Nangis Tidak Bisa Lindungi Buah Hati
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika