Suara.com - Satu lagi film horor yang siap meramaikan bioskop Tanah Air, Lampir. Film yang diproduseri Gandhi Fernando ini bukan sekadar genre horor biasa.
Sebab Gandhi Fernando akan membawa kisah legendaris dari sosok Mak Lampir. Seperti diketahui, nama tersebut sempat heboh beberapa tahun lalu lewat sinetron kolosalnya.
Gandhi Fernando menuturkan, ide pembuatan film Lampir sudah muncul sejak lama. Hanya saja baru sekarang bisa diwujudkan sineas 33 tahun tersebut.
"Ide Lampir ini udah ada dari 10 tahun lalu, saya dari kecil udah tahu sosok Mak Lampir," kata Gandhi Fernando dalam premiere film Lampir di Grand Indonesia, Selasa (6/2/2024).
Meski sudah muncul satu dekade lalu, namun Gandhi Fernando tidak mau mengemas film ini dengan cerita di era lama.
Walaupun dibuat secara kekinian, ia akan tetap mempertahankan rel soal asal-usul mitos keberadaan Mak Lampir.
"Kalau mau dibikin remake kayaknya agak kurang gimana, jadi kita buat dengan cerita yang lain tapi intinya sama yakni pengen cantik abadi," terang Gandhi Fernando yang bertindak sebagai produser.
Ide Gandhi Fernando itu mendapat sambutan antusias dari Kenny Gulardi. Ia yang juga mengetahui mitos legendaris Mak Lampir, setuju untuk mengangkat kisah itu menjadi film.
"Waktu itu pertama kali ngobrol sama Gandhi dan dia ketemu saya udah bawa cerita soal Lampir," kata sang sutradara.
Baca Juga: Film Lampir Siap Memberi Ketakutan di Valentine 2024
"Akhirnya kami ngobrol bareng bahwa ini adalah sosok mitos dari sebuah daerah kalau ada perempuan yang ingin mendapatkan kecantikan yang abadi," imbuh Kenny Gulardi menjabarkan.
Dari ide, Gandhi Fernando dan Kenny Gulardi akhirnya memilih pemain. Sosok Jolene Marie lolos sebagai bintang utama.
Jolene Marie menuturkan, film Lampir bukan proyek perdana. Namun ini menjadi debutnya sebagai bintang utama.
"Aku beruntung banget dapat banyak bantuan dari sini, kami sangat solid dan kompak jadi terasa ringan yaa," ucap Jolene Marie.
Sebagai gambaran, film Lampir menceritakan sosok wanita yang memiliki dua wajah yang berbeda.
Di bagian kiri tubuhnya terlihat sebagai wanita muda, sementara sisi lainnya tampak keriput. Di bagian keriput inilah ia memiliki kuku panjang nan tajam, dan rambut putih menjuntai sampai ke lantai layaknya seorang nenek-nenek.
Berita Terkait
-
Film Lampir Siap Memberi Ketakutan di Valentine 2024
-
Lampir, Hantu Menakutkan yang Berambisi Jadi Perempuan Tercantik
-
Dibintangi Ardina Rasti, Lampir Siap Dirilis Akhir 2023
-
Cerita Serem Gandhi Fernando Syuting Film Lampir: Wallpapper di Villa Tercabut Sendiri
-
Comeback setelah 5 Tahun, Ardina Rasti Bintangi Film Horor Berjudul Lampir
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Tarung Sarung di Vidio: Pertarungan Harga Diri dan Cinta dalam Tradisi Budaya
-
Bloodshot Malam Ini: Vin Diesel Bangkit dari Kematian dan Jadi Robot dengan Kekutan Super