Suara.com - Seluk beluk Muhammad Fardana kini menuai rasa penasaran publik. Pria yang berprofesi sebagai TNI ini berhasil meyakinkan Ayu Ting Ting untuk menikah lagi.
Keduanya dikabarkan menggelar prosesi lamaran pada Minggu (4/2/2024) kemarin. Acara tersebut juga dihadiri oleh pihak keluarga.
Meski digelar secara private, foto-foto lamaran akhirnya terungkap ke publik. Padahal sebelumnya, diduga ada larangan bagi tamu undangan untuk membawa HP saat proses lamaran.
Berbeda dari perkiraan penggemar, Ayu lebih memilih pria di luar dunia hiburan. Berkarier di Angkatan Darat, calon suami Ayu Ting Ting ini disebut berpangkat Lettu atau Letnan Infanteri Satu.
Namun jangan salah, meski pangkatnya masih jauh dari posisi teratas, ia tidak berasal dari keluarga sembarangan. Lantas, seperti apa profil dari calon mertua Ayu Ting Ting.
Berdasarkan undangan yang tersebar, terungkaplah nama dari orang tua Muhammad Fardana. Ia diduga adalah putra dari pria bernama Dharsyi Akib.
Sosok Dharsyi Akib ini mungkin terdengar asing karena memang tidak berasal dari dunia hiburan. Namun profesinya tidak kalah mentereng.
Ditelusuri lebih lanjut, calon mertua dari Ayu ini terjun ke bidang hukum. Ia disebut pemilik dari lembaga Dharsyi Akib & Associates.
Lembaga tersebut menawarkan banyak jasa, mulai dari pengacara, advokat, hingga konsultan hukum. Sementara untuk lokasi kantornya ada di kawasan Jawa Timur.
Baca Juga: Beda Gaji Muhammad Fardana dan Boy William, Tunangan Ayu Ting Ting Lebih Kecil?
Selain itu, Ayah dari Muhammad Fardana ini adalah Ketua Umum Perpugama (Perkumpulan Purnabakti Pegawai Mahkamah Agung). Sementara Ibunya, Fauziyah Lina, disebut sudah meninggal dunia.
Profil dari pria terduga calon mertua Ayu Ting Ting ini memang tidak kaleng-kaleng. Apalagi jika dibandingkan dengan mantan mertuanya.
Ayah dari mantan suaminya, Enji Baskoro adalah sosok penting di kepolisian. Mantan mertuanya itu bernama Bambang Hendarso Danuri.
Ia disebut pernah menjabat sebagai Kapolri pada masa kepemimpinan Presiden SBY. Selain itu, Ayah dari Enji Baskoro itu memiliki pangkat Jenderal Polisi.
Meski begitu, muncul rumor jika ia tidak merestui hubungan putranya dengan Ayu Ting Ting. Ayu sendiri pernah menikah dalam waktu yang singkat dengan Enji Baskoro.
Saat itu, ia masih berada di awal kariernya sebagai penyanyi dangdut. Melalui pernikahan tersebut, ia dikaruniai anak bernama Bilqis.
Berita Terkait
-
Jejak Digital Bocor, Ayu Ting Ting Ternyata Sering Ngelike Unggahan Lettu Fardhana
-
Ayu Ting Ting Spill Tipis-Tipis Foto Bareng Calon Suami, Posenya Bikin Terharu
-
Doa Bilqis Terkabul, Sosok Tunangan Ayu Ting Ting Sesuai Keinginannya: Seperti Orang Korea
-
Bandingkan Latar Belakang Keluarga Calon Suami Ayu Ting Ting dan Enji Baskoro, Lebih Mentereng Mana?
-
Potret Romantis Ayu Ting Ting dan Boy William, Definisi Dekat Tapi Tunangannya Sama yang Lain
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Fakta Film Abadi Nan Jaya, Zombie Lokal yang Terinspirasi dari Kantong Semar
-
Momen Paling Horor Luna Maya Saat Syuting Suzzanna, Bukan Perkara Lawan Setan!
-
Sinopsis Sentimental Value, Drama Keluarga Penuh Luka yang Menggugah Emosi
-
Cerita Ananta Rispo Izin Istri Demi Adegan Romantis di Film
-
3 Fans Theory Tentang Film Abadi Nan Jaya, Zombie Bakal Jadi Wabah Nasional?
-
4 Film Kimo Stamboel di Netflix, Terbaru Abadi Nan Jaya
-
Sinopsis Taxi Driver 3: Balas Dendam Kim Do Ki Makin Ganas!
-
Bertabur Komika, Ananta Rispo Perankan Cucu Sial dalam Film Drama Komedi Ketok Mejik
-
Bukan Lagi Arwah Gentayangan, Suzzanna Akan Jadi Manusia Penuh Derita di Film Terbaru
-
Selain Raisa dan Hamish Daud, 4 Artis Juga Jalani Co-Parenting untuk Jaga Psikologis Anak