Suara.com - Halilintar Anofial Asmid tengah menghadapi kasus sengketa tanah. Ini terkait lahan senilai Rp 26 miliar di Pondok Pesantren Al Anshar, Pekanbaru Riau.
Anofial Asmid dituding mengklaim tanah seluas 1,9 hektar. Padahal menurut pengurus yayasan, tanah tersebut dibeli secara kolektif pada 1993.
"Saat membeli tanah, beliau merupakan pimpinan di yayasan. Maka dari itu, sertifikat hak milik atas nama beliau," kata Dedek Gunawan, pengacara dari pihak yayasan saat konferensi pers di Sentul, Bogor pada Senin (11/3/2024).
Namun karena pada 2003 Anofial Asmid dipecat sebagai ketua, pihak yayasan meminta ayah Atta Halilintar tersebut mengembalikan aset tanah.
"Beliau mengklaim kalau (tanah) itu miliknya. Di sinilah titik awal polemik sengketa," tutur Dedek Gunawan.
Pihak yayasan sudah menempuh upaya damai, meminta agar aset itu dikembalikan. Hal ini pernah terjadi di 2005 dengan Dokter Risda sebagai perwakilan yayasan.
"Namun sebelum sempat dikembalikan, penerima kuasa meninggal dunia," ucapnya.
Sehingga pengalihan aset tanah pondok pesantren tersebut otomatis batal. Pihak yayasan tidak berhenti berusaha.
Sampai akhirnya mereka menemui Anofial Asmid di rumahnya. Alih-alih mendapat jamuan hangat sebagai mantan rekan kerja di pondok pesantren, mereka justru malah dimarahi.
"Sikapnya malah marah-marah, diminta keluar, kalau enggak keluar, akan dipanggilkan satpam untuk mengeluarkan (perwakilan) yayasan," ujar Saepuloh, pengurus yayasan.
Kasus ini sebenarnya sudah bergulir sejak 2004. Namun baru muncul kembali setelah Anofial Asmid mengajukan gugatan perdata ke Pengadilan Negeri Pekanbaru, Selasa (24/1/2024).
Salah satu isi gugatan, meminta surat tanah yang dipegang yayasan agar diberikan kepada dirinya.
Keterangan ini merujuk pada SIPP yang dilansir tim Suara.com di laman website Pengadilan Negeri Pekanbaru.
Berita Terkait
-
Anofial Asmid Bukan Cuma Klaim Tanah Pesantren, Ayah Atta Halilintar Diduga Bahwa Kabur Duit Yayasan Rp 2 Miliar
-
Kronologi Sengketa Tanah Pesantren Rp26 Miliar yang Diklaim Ayah Atta Halilintar
-
Ayah Atta Halilintar Digugat Rp26 Miliar, Dituding Pakai Uang Yayasan buat Pelesir ke Luar Negeri
-
Ayah Atta Halilintar Disebut Serobot Tanah Pesantren di Pekanbaru, Nilainya Rp26 Miliar
-
Aaliyah Massaid Dapat Kado Tas Mewah dari Atta-Aurel, Warganet Nyinyir: Beliin Mobil Sekalian
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Terseret Isu Selingkuh dengan Hamish Daud, Unggahan Terbaru Sabrina Alatas Jadi Sorotan
-
Konser Nancy Ajram di Jakarta Sukses Pukau Ribuan Fans, Ada Nassar hingga Ivan Gunawan
-
Terbukti Tak Langgar Kode Etik DPR, Uya Kuya Bongkar Fakta Nyesek di Balik Rumah yang Dijarah
-
Dulu Dikenal Kalem, Sarwendah Kepergok Ngomel ke ART Saat Live
-
Terus Diledek Pelit ke Istri, Deddy Corbuzier Beri Reaksi Menohok
-
Sinopsis Five Nights at Freddys 2, Teror Baru di Freddy Fazbears Pizza!
-
Ipar Adalah Maut The Series Suguhkan Adegan Vulgar Berjilbab di TV Nasional, KPI Diam?
-
5 Lagu Diprediksi Masuk Song of the Year Grammy Awards 2026, Ada Favoritmu?
-
Deretan Aksi Bucin Jefri Nichol ke Ameera Khan, Kini Diduga Putus
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez