Suara.com - Pebulu tangkis Jonatan Christie dan sang istri, Shania Junianatha alias Shanju eks JKT48 mengungkap jenis kelamin calon anak pertama mereka.
Alih-alih menggelar pesta seperti kebanyakan artis lainnya, mereka hanya membuat konten di media sosial.
Bisa dilihat dari video unggahan akun TikTok @bl_cpy48, pasangan muda ini menggunakan kue untuk mengungkap jenis kelamin bayi yang dikandung Shanju.
Sementara Jonatan Christie memegang ponsel untuk merekam momen tersebut, sang istri menyendok krim berbentuk baby bump.
Setelah krim tersebut disendok, tampak isian berwarna biru yang berarti calon bayi mereka kelak berjenis kelamin laki-laki.
"It's a boy. Little JC is coming soon," tulis akun tersebut sebagai caption.
Baik Jonatan Christie maupun Shanju tak mampu menyembunyikan kebahagiaan dari wajah masing-masing.
Warganet mengucapkan selamat dan mendoakan calon bayi mereka akan lahir dalam kondisi sehat.
Tidak sedikit yang memuji Jonatan Christie dan Shanju atas kesederhanaan mereka. Padahal Jojo, sapaan akrab Jonatan, merupakan salah satu atlet berprestasi di Indonesia.
Baca Juga: Bikin Geleng-geleng! Begini Kelakuan Runner Up All England Anthony Ginting saat di Rumah
"Jojo sama Shanju ini ini orangnya sederhana ya, nggak bikin acara di tengah gempuran orang-orang yang suka bermewah-mewahan, tapi mereka malah sederhana keren banget," komentar akun @fatsav99.
"Jojo ini orangnya religius banget wajar kalo dia sederhana, nggak muluk-muluk. Salah satu atlet very good attitude," puji akun @thedawnn.
"Gue ngikutin mereka dari pacaran sampai sekarang mau punya debay dan mereka emang sederhana banget," ujar akun @tina.nurliana82.
"Orang sederhana ketemu orang sederhana. Bersyukurnya mantan oshiku ini dapat jodoh cerminan diri," sahut akun @hobibernapass.
Jojo dan Shanju resmi menikah pada Jumat 1 Desember 2023 setelah berpacaran selama sekitar tujuh tahun.
Shanju mengumumkan kehamilan buah hati pertamanya dengan Jonatan Christie pada 28 Februari 2024 lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Baim Wong Siapkan Proyek Film 'Avengers', Gaet Reza Rahadian Hingga Christine Hakim
-
Raisa Bongkar Makna Personal di Balik Lagu 'Semua di Sini'
-
Tora Sudiro Beri Pesan 'Nakal' Buat Boiyen di Hari Pernikahan: Jangan Lupa Gosok Gigi Sebelum Ciuman
-
Podcast Hunt 2025 Berakhir Sukses, Podcast Badan Besar Didapuk Jadi Juara
-
Ruben Onsu Keberatan Sarwendah Ajak Anak Live Malam-Malam, Dibandingkan dengan Putra Raffi Ahmad
-
Siap Lapor Polisi, Pihak Habib Bahar Bin Smith Beberkan Bukti Nafkahi Helwa Bachmid
-
Mau Nikah Seperti Boiyen, Rafael Tan Sampai Minta Diinjak Jempol Kakinya
-
Cerita dr Gia Soal Rahim Copot Tak Dipercayai Rekan Sejawat, Saksi Hidup Akhirnya Muncul
-
Beda Sikap dengan Ruben Onsu, Jordi Onsu Murka Diminta Temui Tante: Jangan Sok Akrab
-
Ahmad Dhani: Kesuksesan Dewa 19 Cuma Kebetulan