Suara.com - Hubungan Asila Maisa Fatihah dan Ivan Gunawan sangat dekat. Anak Ramzi dan Avi Basalamah itu sudah dianggap seperti anak sendiri oleh Ivan lantaran sudah dekat sejak Asila masih kecil.
Ivan Gunawan bahkan beberapa kali memberi hadiah tas mewah untuk Asila Maisa. Terbaru, dalam cuplikan video yang beredar di TikTok @putriberliana925, Selasa (16/4/2024), Asila tampak heboh dan histeris saat mendapatkan kado mewah lainnya dari Igun, sapaan akrab Ivan Gunawan.
"Aahhh.. bohong, aahh," kata Asila Maisa terkejut sambil menangis memeluk kadonya.
Raffi Ahmad dan Kiky Saputri yang menjadi host di acara tersebut tampak heran dengan reaksi Asila Maisa yang begitu heboh.
"Apaan sih," kata Raffi Ahmad. "Dih nangis, nangis, apa sih," timpal Kiky Saputri.
BACA JUGA: Asila Dihujat karena Minta Rumah ke Lesti Kejora, Avi Basalamah Pasang Badan: Kenapa Juga Gitu Loh
Penasaran, Raffi Ahmad dan Kiky Saputri ikut merobek bungkusan kado dari Ivan Gunawan untuk Asila Maisa tersebut. Kiky bahkan sempat berseloroh kado tersebut diberikan untuknya saja jika Asila Maisa masih bereaksi seperti itu.
"Ahh.. bohong ya, mami mana? Ah..," ujar Asila sambil memukul-mukul kado pemberian Ivan Gunawan tersebut.
BACA JUGA: Manja ke Ibu, Adab Asila Maisa saat Bercanda Tuai Perdebatan: Jangan Ngelunjak
Rupanya, Ivan Gunawan memberikan kado berupa lego Titanic. Lego tersebut ditaksir seharga belasan juta.
"Senang enggak?," tanya Ivan Gunawan. "Seneng, makasih," sahut Asila sambil memeluk Ivan Gunawan.
Kepada Raffi Ahmad, Asila Maisa menjelaskan bahwa ia memang pecinta Lego. Reaksinya yang histeris lantaran ia tak menyangka akan dibelikan hadiah tersebut oleh Igun.
"Suka Lego, terus kan ini mahal banget yah jadi ya sudah kita minta bunda beliin," ujar Asila sambil tersenyum lebar.
Video tersebut mendapat banyak reaksi dari warganet. Warganet pun memaklumi reaksi Asila Maisa, karena Lego yang diberikan Ivan Gunawan harganya tak main-main.
BACA JUGA: Cover Lagu Judika, Asila Maisa Kena Hujat: Dia Berasa Diva Internasional
Berita Terkait
-
Asila Dihujat karena Minta Rumah ke Lesti Kejora, Avi Basalamah Pasang Badan: Kenapa Juga Gitu Loh
-
Manja ke Ibu, Adab Asila Maisa saat Bercanda Tuai Perdebatan: Jangan Ngelunjak
-
Cover Lagu Judika, Asila Maisa Kena Hujat: Dia Berasa Diva Internasional
-
Lebay, Begini Reaksi Asila Maisa Saat Kaus Rp800 Ribu Terciprat Kuah Makanan
-
Sambil Ngomel, Adab Asila Maisa saat Disuapi Sang Ibu Tuai Pro Kontra
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Dekat Seperti Pacaran, 'Dul' Jadi Panggilan Khusus Titi DJ ke Thomas Djorghi
-
Deretan Bintang Papan Atas Bertarung Sengit di IMAA 2025, Siapa Saja Nominatornya?
-
7 Film dan Series Zombie Netflix dari Asia Tenggara Selain Indonesia, Gak Kalah Seru!
-
5 Film dan Drakor Terbaru yang Tayang di Viu November 2025, Ada Taxi Driver 3
-
Imbas Admin X Balas Komentar RM BTS Mirip Indy Barends, Host Live Somethinc Jadi Sasaran Amuk Fans
-
Vidi Aldiano Takut Penyakit Genetik Menurun Jika Punya Anak
-
Bukan Pacar, Titi DJ Cemburu Dengar Thomas Djorghi Cerita Cewek Lain
-
Stephanie Poetri Pilih Child Free, Titi DJ Justru Senang
-
Rose BLACKPINK Ukir Sejarah di Grammy, Kolaborasi dengan Bruno Mars Sabet Dua Nominasi Utama!
-
Mantan Suami Clara Shinta Kerja Apa? Kini Gugat Gono-gini Rp 13 Miliar