Suara.com - Fuji kembali mendapat komentar negatif soal gaya berbusana. Mantan pacar Thariq Halilintar itu dianggap menonjolkan bagian tubuh lewat busana berwarna ungu menyala.
Ayah Fuji, Haji Faisal turut memberikan klarifikasi terkait busana yang dianggap seksi tersebut. Katanya, postingan itu bagian dari endorse sang putri.
"Kalau itu, sebenarnya adalah endorse," kata Haji Faisal memaklumi di kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (25/4/2024).
Jangankan warganet, Haji Faisal sebagai ayah pun juga sudah memberikan nasihat kepada Fuji. Namun karena ini adalah bagian dari pekerjaan, kakek Gala Sky Adriansyah tersebut tak bisa berbuat apa-apa.
"Karena itu kehendak dari brand tertentu, saya tidak bisa berbuat apa-apa," kata Haji Faisal.
Pasalnya kata Haji Faisal, ini merupakan bagian dari kontrak. Bila menyalahi aturan, akan ada konsekuensinya.
"Kalau saya batasi, harus saya ganti uangnya. Karena nilai yang diberikan tidak sedikit, ya dibayarnya lumayan," tutur Haji Faisal.
BACA JUGA: Fuji Diduga Disindir Orang soal Narkoba, Haji Faisal: Saya Sudah Berusaha Maksimal
Lagipula kata Haji Faisal penampilan Fuji tersebut masih dalam batas wajar. Ia juga meyakini, suatu saat sang putri akan berubah
"Suatu saat akan berubah, ya kan tidak setiap hari juga (berpenampilan) seperti itu," kata Haji Faisal.
Selain penampilan yang masih dalam batas wajar, Haji Faisal juga menekankan hal terpenting yang dilakukan sang putri adalah tidak merugikan orang lain.
"Anak saya adalah pekerja keras, tidak merugikan orang lain, terpenting ada hasil untuk masa depannya," pungkas Haji Faisal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama