Suara.com - Netflix menghadirkan beragam kisah seru dan mendebarkan bagi para pecinta film sepanjang Juni 2024. Mulai dari film dan series original sampai film blockbuster akan bisa disaksikan secara streaming mulai bulan ini.
Menariknya ada beberapa karya sineas Tanah Air juga lho. seperti Nightmares and Daydreams karya Joko Anwar. Biar nggak makin penasaran, yuk simak langsung rekomendasi serial dan film Netflix Juni 2024 berikut.
1. Sweet Tooth: Season 3
Sweet Tooth: Season 3 kembali menghadirkan kisah Gus dan kawan-kawan yang melakukan perjalanan menegangkan. Mereka berharap bisa menyembuhkan penderita The Sick. Lewat perjalanan ini, Gus dkk juga akan menemukan fakta dari hibrida. Kisah Gus dan teman-temannya ini akan tayang pada 3-6 Juni 2024.
2. Bridgerton: Season 3 Part 2
Menyusul part 1 yang sudah tayang pada 16 Mei 2024 kemarin, bagian keduanya bakal tayang pada 13 Juni nanti. Bagian kedua ini akan fokus pada Penelope Featherington. Ia digambarkan sebagai seorang gadis pendiam dengan identitas ganda.
3. Ali Topan
Selanjutnya ada Ali Topan yang merupakan film bioskop. Film Ali Topan akan masuk dalam daftar film Netflix Juni 2024. Tepatnya Ali Topan bisa ditonton secara streaming mulai 13 Juni mendatang.
Kisahnya sendiri tentang Ali Topan pemuda dari keluarga broken home yang menemukan cinta dalam diri Anna Karenina. Tapi cinta itu rupanya terlarang dan mengantar mereka melakukan perjalanan berbahaya melintasi Jawa.
Baca Juga: Delapan Peraturan Permainan dalam Serial Netflix 'The 8 Show', Tertarik Ikut?
4. Nightmares and Daydreams
Serial karya Joko Anwar Nightmares and Daydreams mengusung genre horor thriller. Serial yang berjumlah 7 episode ini menceritakan kisah tentang fiksi ilmiah yang dipadukan dengan kejadian supranatural. Nightmares and Daydreams akan tayang di Netflix mulai tanggal 14 Juni 2024 mendatang.
5. Pemandi Jenazah
Salah film bioskop populer Indonesia, Pemandi Jenazah juga akan tayang di Netflix pada 27 Juni 2024. Kisahnya tentang Lela, petugas pemakaman yang mencoba mengungkap fakta atas kematian misterius ibunya. Dalam usahanya itu, Lela pun dibayangi roh yang terus mengikutinya.
6. Drawing Closer
Film asal Jepang Drawing Closer akan tayang di Netflix pada 27 Juni 2024. Fokus ceritanya tentang kehidupan Akito, remaja berusia 17 tahun yang divonis hanya punya sisa umur satu tahun saja.
Berita Terkait
-
Tomb Raider Bakal Hadir dalam Serial Animasi Terbaru, Rilis 10 Oktober 2024
-
Amazon Prime Video Umumkan Serial 'Young Sherlock Holmes' Resmi Digarap
-
Segera Hadir di Netflix, Game Minecraft Resmi Diadaptasi Jadi Serial Animasi
-
Netflix Bakal Hadirkan Serial 'Winx Club' Terbaru dengan Teknologi CGI
-
Serial 'Blade Runner 2099' Segera Syuting Bulan Juni di Dua Lokasi
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Joko Anwar: Label 'Kisah Nyata' Tak Jamin Film Laku Keras di Pasaran
-
Dilema Reza Rahadian saat 'Keadilan (The Verdict)' harus bersaing dengan 'Pangku'
-
Ambisi Manoj Punjabi Jadikan MD Pictures 'Raksasa' Konten di Asia Tenggara
-
Gelar Konser Akbar 30 Tahun, Opick Akan Berikan Sajian Spesial buat Gen Z
-
Bak Bumi dan Langit, 6 Sutradara dengan Film Terbaik dan Terburuk Mereka
-
Dhini Aminarti Ungkap Dilema Berat Jadi Istri di Film Menjaga Restu Bareng Dimas Seto
-
Sinopsis Gilmore Girls: Komedi Cerdas Ibu-Anak yang Kembali Populer di Netflix
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Sinopsis Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Diangkat dari Kisah Nyata!
-
Baru Cerai, Safno Eks Suami Dilan Janiyar Sudah Gandeng Cewek Mirip Tiwi T2