Suara.com - Laura Basuki baru-baru ini menjadi trending topic di X atau Twitter, lantaran foto selfie-nya yang dia unggah setiap hari.
Foto selfie tersebut diunggah sang aktris selama tujuh hari berturut-turut sebagai challenge apabila teaser film yang dia mainkan berjudul Heartbreak Motel meraih 100.000 viewers.
Laura Basuki mengaku kewalahan dengan tantangan tersebut. Baginya, selfie merupakan sebuah tugas besar. Pasalnya, artis 36 tahun ini sendiri mengaku tak terlalu senang mengambil selfie.
"Setiap hari selfie kebetulan. Aku enggak punya stok selfie jadi tiap pagi pusing mikirin mau (foto) ngapain lagi. Bikinnya tiap pagi," kata Laura Basuki, ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (15/7/2024).
"Agak pusing ya, makanya mau rehat dulu dari selfie setahun," ucap istri Leo Sanjaya ini menyambunng.
Bintang film Rumah Masa Depan tersebut lalu membeberkan alasannya tak suja selfie. Ternyata, Laura Basuki mengaku malu melihat wajahnya sendiri. "Aku malu lihat diri aku sendiri," imbuh Laura malu-malu.
Hal ini tentu cukup mengejutkan. Pasalnya semua orang tahu Laura Basuki punya wajah yang rupawan.
Bahkan foto selfie-nya membuat gempar publik. Waranet terheran-heran dengan kecantikan Laura Basuki hingga nama sang aktris trending.
Adapun ibu Owen Sanjaya ini menjelaskan situasi setiap dia ambil selfie. Foto-foto cantik itu ternyata diambil seadanya.
Baca Juga: Kapok Selfie Tiap Hari, Laura Basuki Sampai Lelah dan Ingin Rehat Selfie Selama Setahun
"Enggak (persiapan) juga sih, kadang apa aja yang ada. Misalnya hari itu mau promo aku pakai baju ini. Terus misalnya hari itu mau pergi ke luar, sempat mau baca ulang buku Heartbreak Motel atau apa," tuturnya.
Di sisi lain, selain Laura Basuki, film Heartbreak Motel juga menampilkan akting aktor-aktor lainnya seperti Reza Rahadian, Chicco Jerikho, Sheila Dara Aisha, Pierre Gruno dan lainnya.
Film karya rumah produksi Visinema dan sutradara Angga Dwimas Sasongko tersebut rencananya bakal tayang serentak pada 1 Agustus 2024 mendatang.
Berita Terkait
-
Kapok Selfie Tiap Hari, Laura Basuki Sampai Lelah dan Ingin Rehat Selfie Selama Setahun
-
Teaser Heartbreak Motel Raih 100 Ribu Viewers, Intip 8 Potret Selfie Laura Basuki
-
Laura Basuki Trending di X Gegara Tantangan Selfie Unik, Warganet: Emang Dibolehin Undang-undang?
-
Tanpa Reading, Sheila Dara Akui Stres Akting Bareng Laura Basuki di 'Heartbreak Motel'
-
Adu Akting dengan Laura Basuki Tanpa Reading, Sheila Dara Stres dan Tertekan
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
Siapa FA? Dari Model Jadi Pengusaha, Diduga Terima Mobil Rp1 Miliar dari Anggota DPR Heri Gunawan
-
Bukan Bangkrut, Denada Buka Suara Soal Rumahnya yang Terbengkalai dan Mau Dijual
-
Adinda Thomas Refleksikan Perjuangan Perempuan dalam Pernikahan Lewat Film Sosok Ketiga: Lintrik
-
Steve Emmanuel Merasa Gagal Jadi Ayah hingga Takut Temui Anak
-
Sinopsis Danyang Wingit Jumat Kliwon, Film Horor Celine Evangelista sebelum Berhijab
-
Andi Soraya Ungkap Steve Emmanuel Sudah Bebas dari Penjara, Dapat Amnesti karena Alasan Kesehatan
-
Dari Rifky Balweel hingga Asri Welas, Deretan Bintang Meriahkan Film The Hostages Hero
-
Kasus Narkoba Bawa Ammar Zoni Ke Nusakambangan, Arie Untung: Koruptor Enggak Digituin!
-
Sinopsis If I Had Legs I'd Kick You: Drama Psikologis dengan Rating Nyaris Sempurna
-
Babak Baru Kasus Ridwan Kamil, Lisa Mariana Singgung Hasil Tes DNA dan Bukti Tambahan