Suara.com - Mantan kekasih Kaesang Pangarep, Felicia Tissue belakangan ini kembali disorot, usai istri dari mantan kekasihnya, Erina Gudino ramai diperbincangkan karena bau badan.
Baru-baru ini perempuan yang kini sibuk bisnis kuliner itu membagikan sebuah unggahan yang berisi pesan bijak mengenai kehidupan.
"Belajarlah untuk bersikap bijaksana. Jangan terlalu cepat mengambil keuntungan dari situasi yang sedang kamu hadapi," tulis Felicia Tissue, dikutip Sabtu (24/8/2024).
Felicia juga menyinggung tentang karma yang telah diperbuat, maka akan kembali pada orang tersebut. "Dalam hidup, apa yang kamu perbuat akan kembali padamu," katanya menyambung.
Felicia juga membahas agar kita harus selalu berpegang teguh pada prinsip dan tetap rendah hati walaupun sudah berada di tempat yang tinggi.
"Jadi ketika kamu berada di tempat yang lebih tinggi, bersikaplah rendah hati dan berpegang teguh pada prinsip, moral, dan nilai-nilaimu," ucap perempuan kelahiran 9 Maret 1994 itu.
Lebih lanjut, Felicia Tissue kembali menyinggung tentang karma yang akan dituai seseorang yang pernah bersenang-senang di atas kesusahan orang lain.
"Jangan bersukacita atas kemalangan orang lain, semua orang akan menuai apa yang dipertaruhkan," imbuhnya.
Perempuan yang berasal dari keluarga pengusaha itu juga menghimbau agar followernya untuk bisa berbuat lebih baik dari hari kemarin.
Baca Juga: Ditaksir Selisih Ratusan Juta, Intip Beda Harga Sewa Jet Pribadi Syahrini dan Erina Gudono
Banyak dukungan yang diberikan warganet untuk mantan kekasih anak Presiden Jokowi itu. Felicia dianggap terselamatkan karena gagal menikah dengan Kaesang. Selain itu, penampilan Felicia juga dipuji karena kerap tampil sederhana. Padahal ia sendiri merupakan sosok yang berasal dari keluarga berada.
"Ya ampun si mbak ini terselamatkan dari dihujat satu Indonesia hari ini dan dicap Marie Antoinette-coded, the real orang baik akan selalu dilindungi Tuhan," tulis akun @karl***
"Sayang Cici walau enggak kenal, karma itu nyata Ci, sangsi sosial itu benar-benar strata hukum tertinggi," komen akun @afif***.
"Kamu terselamatkan dari sumpah serapah seluruh masyarakat indo mbak," kata aku @han***
"Di balik kehancuran hatimu dikala itu Tuhan tidak jahat, melainkan Tuhan punya maksud yang baik, dan sekarang lihatlah GOD is good all the time," imbuh akun @jess***
Kontributor : Rizka Utami
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
-
Saham BBRI Dekati Level 4.000 Usai Rilis Laba Bersih Rp41,23 Triliun
Terkini
-
Status Uya Kuya di DPR Usai 2 Bulan Dinonaktifkan
-
Sosok yang Singgung Perceraian Na Daehoon di Kajian Akhirnya Buka Suara
-
Setelah di Penjara, Dimas Kanjeng Kembali Berjaya? Fakta di Balik Padepokannya yang Kembali Ramai
-
Salah Gaul Berujung Fatal, Ini 5 Fakta Pencabutan KIP-K Mahasiswi UNS Thalita Sandra
-
Bobby Nasution Kirim Virtual Gift 'DBoss' untuk Peserta D'Academy 7, Harganya Fantastis!
-
Kasus Penggelapan Dana Konser TWICE, Komunikasi Investor dengan Bos Mecimapro Buntu Sejak Tahun Lalu
-
Promotor Konser Twice Ditahan, Peluang Damai Ada Asalkan Kembalikan Modal dan Untung
-
Momen Natasha Rizky Ambilkan Nasi untuk Andre Taulany, Kini Dijodoh-jodohkan
-
Selalu Terlihat Bahagia, Ivan Gunawan Ternyata Sering Merasa Hampa: Capek Tapi Gak Ada Obatnya
-
Bos Promotor Mecimapro Ternyata Sudah Sebulan Ditahan, Imbas Kasus Penggelapan Dana Konser Twice