Suara.com - Film Thaghut yang dibintagi Arbani Yasiz, Ria Ricis, dan Yasmin Napper akan dirilis pada 29 Agustus 2024. Namun jelang tayang di bioskop, film besutan sutradara Bobby Prasetyo ini malah terancam kena masalah hukum,
Adalah sekelompok orang yang mengaku sebagai praktisi penobtan alternatif atau dukun memberikan somasi untuk film garapan rumah produksi Leo Pictures ini. Mereka yang menamakan diri sebagai "dukun putih" tak terima dengan konten film Thaghut yang dianggap menyinggung dukun.
Menurut mereka, dalam sinopsis dan beberapa video promosi film Thaghut, Leo Pictures dianggap memberikan pandangan negatif pada dukun di Indonesia. Padahal, menurut mereka, dukun terbagi ke banyak kategori, tidak semuanya jahat. Ada pula dukun putih yang dirugikan oleh statement semua dukun sesat yang dikeluarkan Leo Pictures pada promosi filmnya.
Dukun Putih yang diwakili Dwi Lestari melayangkan surat somasi pada 21 Agustus 2024. Tari, sapaan Dwi Lestari meminta klarifikasi Leo Pictures terhadap klaim percaya dukun sebagai sesuatu yang Thaghut (melampaui batas) tanpa ada penjelasan lanjutan. Klaim itulah yang dianggap rawan miskonsepsi oleh sosok yang biasa disebut Tari tersebut.
"Tindakan menggeneralisasi tersebut menjadikan profesi ini seolah-oleh semuanya adalah tindakan yang salah dan sifatnya keji. Hal ini tentu sangat merugikan secara materil dan imateril bagi pihak-pihak yang disebut sebagai "dukun putih" yang melakukan pekerjaannya secara logis dan tidak melakukan kegiatan atau upacara mistis," kata Tari, dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Ini bukan kali pertama film Thagut bermasalah. Sebelummya, film ini juga mendapat teguran dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) karena menggunakan judul Kiblat. Menurut Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah Muhammad Cholil Nafis, film ini tak layak beredar karena termasuk kampanye hitam terhadap ajaran agama.
Film Thaghut mengisahkan Ainun (Yasmin Napper) yang baru mengetahui bahwa seorang dukun terkenal, Abah Mulya (Whani Darmawan) adalah ayahnya, dan baru saja meninggal. Dia pun pergi untuk melihat ayahnya untuk pertama dan terakhir kali. Namun, Ainun diharuskan melanjutkan ajaran ayahnya yang sesat. Melawan keyakinannya yang sudah dia bangun di pesantren.
Film pun menampilkan perjuangan menegangkan Ainun bersama teman-temannya, Bagas (Arbani Yasiz) dan Rini (Ria Ricis) menghadapi teror ajaran sesat Abah.
Berita Terkait
-
Joko Anwar Sentil Produser Film Dosen Ghaib Promo Pakai Kasus PPDS Undip: Tak Beretika
-
Film Thaghut Akhirnya Dapat Izin Tayang, Ria Ricis: Semoga Gak Lebih Serem dari Kisah Hidup Kalian Semua
-
Sinopsis Dosen Ghaib: Sudah Malam atau Sudah Tahu, Diangkat dari Kisah Nyata
-
Siap-siap, Film Sakaratul Maut Bakal Tayang Mulai 1 Agustus 2024 di Bioskop Tanah Air
-
Sempat Diprotes, Film Kiblat Ubah Judul Jadi 'Thaghut'
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Penjualan Tiket Konser My Chemical Romance di Jakarta Ditunda, Promotor Minta Maaf
-
Perjalanan Cinta Benedict Bridgerton sebelum Bertemu Sophie Baek di Season 4
-
Bukan Lagi Jelita, Maia Estianty Punya Julukan Baru di Usia 50: Sekarang Aku Lolita
-
Isi Janji Nikah Ranty Maria dan Rayn Wijaya Viral, Nama Maxime Bouttier Terseret
-
Rutinitas Baru Prilly Usai Putuskan Open To Work, Jauh dari Dunia Keartisan
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon