Suara.com - Aktor Rizky Billar menyebut Boni Anggara merupakan sosok artis yang tidak profesional dalam bekerja. Ia pun menyesal dahulu pernah bekerja sama dengan sang penyanyi.
Tidak hanya itu, Boni juga pernah berbohong kepada rekan-rekannya yang lain dengan membawa-bawa nama Rizky Billar.
Permasalahan ini bermula dari Boni mengomentari postingan akun @lambe_turah yang memuat berita tentang Billar.
Tidak terima dengan komentar yang mengandung sindiran itu, suami Lesti Kejora pun membongkar tabiat asli Boni di Instagram Story-nya pada Kamis (12/9/2024).
"Pernah bekerja sama dengan orang itu, itu manusia benar-benar ga profesional dalam segala hal. Bikin EO ngundang gua, guanya sakit dan jelas bahwa dia ngelihat langsung depan mata," tulisnya.
"Eh, mendadak minta istri gua gantiin yang kebetulan nemenin. Jelas aja kami tolak karena kami beda management," sambungnya geram.
Boni pun meminta uangnya yang sudah dibayarkan kepada Billar minta dikembalikan. Padahal, bayaran yang dberikan jauh di bawah rate card-nya.
"Belum selesai sampai situ, baru aja gua sembuh udah ujug-ujug minta refund fee-nya, yang angkanya jauh di bawah rate card gua karena gua awalnya niatnya bantu," lanjutnya.
Hal yang paling lucu terjadi saat Boni mengatakan kepada rekan bisnisnya yang lain bahwa dia membayar Billar sebagai BA.
Baca Juga: Jelang Konser, Fans Fanatik Lesti Kejora Lakukan Hal Ini di Bundaran HI
"Dan yang lucu berdasarkan kesaksian teman saya, orang ini cerita-cerita lah ke teman-temannya kebetulan sampai ke teman saya, bahwa dia telah membayar saya sebagai Brand Ambassador di perusahaan yang saya dirikan sendiri, konyol," ejeknya.
Rupanya, Billar masih berurusan dengan Boni hingga saat ini. Ia meminta pertanggungjawaban dari pelantun 'Biarkan Aku Bahagia' itu.
"Tapi syukurlah kami sadar dengan kebobrokan dia. Dan saat ini sedang diminta pertanggungjawaban keuangan MRB dengan dilakukannya proses audit. Mudah-mudahan cepat selesai," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Rizky Billar Serang Dewi Perssik: Honor Saya Lebih Gede dari Lesti Kejora
-
Nimbrung Polemik Dewi Perssik dan Rizky Billar, Satria Mulia Dirujak Warganet
-
Lesti Kejora Dukung Rizky Ridho di Laga Timnas Malam Ini, Rizky Billar Ngegas: Bukan yang Ada Cengkoknya
-
Jelang Konser, Fans Fanatik Lesti Kejora Lakukan Hal Ini di Bundaran HI
-
Rizky Billar Ngamuk saat Putranya Disebut Anak Tukang Pukul
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Joko Anwar: Label 'Kisah Nyata' Tak Jamin Film Laku Keras di Pasaran
-
Dilema Reza Rahadian saat 'Keadilan (The Verdict)' harus bersaing dengan 'Pangku'
-
Ambisi Manoj Punjabi Jadikan MD Pictures 'Raksasa' Konten di Asia Tenggara
-
Gelar Konser Akbar 30 Tahun, Opick Akan Berikan Sajian Spesial buat Gen Z
-
Bak Bumi dan Langit, 6 Sutradara dengan Film Terbaik dan Terburuk Mereka
-
Dhini Aminarti Ungkap Dilema Berat Jadi Istri di Film Menjaga Restu Bareng Dimas Seto
-
Sinopsis Gilmore Girls: Komedi Cerdas Ibu-Anak yang Kembali Populer di Netflix
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Sinopsis Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Diangkat dari Kisah Nyata!
-
Baru Cerai, Safno Eks Suami Dilan Janiyar Sudah Gandeng Cewek Mirip Tiwi T2