Suara.com - Menjadi artis terkenal nyatanya tidak membuat Ayu Ting Ting menjadi sosok yang membatasi diri dari pergaulan dengan tetangga di sekitarnya.
Menjalani profesi sebagai artis membuat kehidupan Ayu kerap dikelilingi oleh rekan-rekan sesama artis.
Jika biasanya para artis bergaul dengan geng sosialitanya yang hidup dalam kemewahan, Ayu justru lebih nyaman saat bergaul dengan tetangga di kampung sekitar rumahnya.
“Ya kalau berteman sama artis kan emang setiap hari ketemu,” kata Ayu Ting Ting dalam acara Pagi-pagi Ambyar dikutip dari video yang diunggah akun @rumpi_gosip pada Rabu (9/10/2024)
Pelantun lagu Alamat Palsu itu menyebutkan alasan mengapa dirinya lebih nyaman bergaul dengan tetangganya.
Menurut ibu dari Bilqis itu, dia merasa nyaman bergaul dengan tetangga lantaran mereka sudah mengenalnya sedari dulu.
“Tapi kan kalau sama keluarga, tetangga itu kan maksudnya yang udah tahu kita dari dulu,” kata putri Ayah Rozak itu.
Bergaul dengan tetangga juga dianggap seru dan menyenangkan. Bahkan Ayu tak sungkan untuk menyapa tetangganya lebih dulu jika dia sedang keluar rumah.
“Jadi ya maksudnya asik aja gitu, seru aja,” ungkap mantan istri Enji Baskoro itu.
Baca Juga: Perjalanan Karier Marissa Haque dari Panggung Film, Politik Sampai Pendidik
Ayu juga kedapatan sering mengikuti acara-acara di sekitar rumahnya, seperti pada saat lomba di momen perayaan 17 Agustus.
Meskipun Ayu mengaku lebih senang bergaul dengan tetangganya, dia juga tak menampik jika pertemanan dengan artis lainnya tak kalah menyenangkan.
Akan tetapi karena kesibukannya di dunia hiburan, Ayu terbilang jarang untuk ngumpul bareng bersama artis-artis lainnya.
“Temen-temen artis juga seru, kadang kalau ada kesempatan buat nongkrong ngumpul ya kita makan,” ungkap perempuan kelahiran 20 Juni 1992.
Pernyataan Ayu Ting Ting yang mengaku lebih senang bergaul dengan tetangga di sekitar rumahnya itu menuai reaksi positif dari netizen.
“Keren, bahkan dalam Agama saudara yang paling dekat itu adalah tetangga, kalau ada apa-apa tetangga pertama yg menolong,” tulis akun @nad***
Berita Terkait
-
40 Hari Meninggalnya Baby Zoltan, Ayu Ting Ting Minta Maaf
-
Bulan Depan, Min Kyung Hoon Bakal Menikah dengan Mantan PD Knowing Bros
-
Belum Genap 2 Tahun Menikah, Jiyeon T-ara dan Hwang Jae Gyun Putuskan Bercerai
-
Kayak Mau ke Pantai, Outfit Ayu Ting Ting di Nikahan Asisten Dikritik Tak Pantas
-
Marshel Widianto Diolok Habis-habisan di Lapor Pak!, Kiky Saputri Didesak Minggat
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Kezia Aletheia Punya Cowok Baru usai Putus dari Jovial da Lopez
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Bukan Horor, Film 'Pesugihan Sate Gagak' Malah Jadi Ajang Tahan Tawa Yoriko Angeline
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati