Suara.com - Edward Akbar menyangkal tudingan bahwa dia pernah menyekap istrinya, Kimberly Ryder bersama kedua anak mereka, Rayden dan Aisyah di dalam rumah.
Tudingan tersebut disampaikan sendiri oleh Kimberly Ryder dalam sidang cerai lanjutan yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Pusat pada Rabu (16/10/2024).
Menurut Edward Akbar, hal tersebut telah dipelintir. Lelaki itu malah mengaku ayah Kimberly Ryder lah yang tiba-tiba datang dan ingin menghajarnya.
"Ini kebohongan luar biasa, dipelintir kejadian yang ada dan fakta kebenaran sesungguhnya. Dan saya punya CCTV lengkapnya banyak," tulis Edward Akbar dalam unggahan Instagram terbarunya, Rabu (16/10/2024).
"Kejadian penuduhan penyekapan di Bali padahal sama sekali tidak ada penyekapan, saya dan anak-anak ada di rumah, justru papanya datang bersama seorang perempuan membawa bambu dan ingin memukul dan mengancam saya," sambungnya.
Ayah dua anak tersebut bahkan bersyukur pihak kepolisian datang dan menyelamatkannya.
Edward Akbar mengklaim dirinya tak akan mungkin menyekap Kimberly Ryder apalagi ada anak-anak mereka di rumah.
"Untung ada pihak kepolisian yang menyelamatkan saya dari keroyokan atas pengaduan fitnah terhadap saya. HP saya dirampas secara paksa oleh mereka, kenapa harus dirampas?" tutur Edward.
"Saya tidak pernah atau mungkin menyekap istri, apalagi ada anak-anak saya di rumah. Mana mungkin saya menyekap istri," tambahnya.
Baca Juga: Ingat Lagi Mas Kawin Edward Akbar Buat Kimberly Ryder, Dulu Gelar Resepsi Sederhana
Lelaki 39 tahun tersebut juga menunjukkan foto-foto yang diambil dari rekaman CCTV rumahnya. Foto tersebut menunjukkan Kimberly yang diduga tengah mendorong anak perempuan mereka.
Di sisi lain, apa yang disampaikan Kimberly Ryder soal kejadian penyekapan tersebut cukup berbeda. Menurut sang aktris, dia dan kedua anaknya dikunci di dalam rumah oleh Edward Akbar.
Sampai akhirnya ayah dan ibu sambungya datang lalu lapor polisi untuk menyelamatkan mereka.
Sebagai informasi, Kimberly Ryder melayangkan gugatan cerai terhadap Edward Akbar pada 12 Juli 2024 lalu. Setelah menjalani beberapa kali sidang mediasi, Kimberly bersikeras melanjutkan perceraiannya.
Di sidang cerai juga terungkap, salah satu alasan Kimberly Ryder bersikeras bercerai adalah karena tindak KDRT yang dia dapatkan dari Edward Akbar selama menikah.
Kekinian, masalah makin panas usai Edward Akbar membuat aduan ke KPAI soal dugaan kekerasan pada anak yang dilakukan Kimberly Ryder.
Berita Terkait
- 
            
              Natasha Ryder Jadi Saksi di Sidang Cerai Sang Kakak, Beri Keterangan Saat Kimberly Ryder Di-KDRT Edward Akbar
 - 
            
              Edward Akbar Pernah Sekap Kimberly Ryder dan Anak-anaknya di Rumah Usai Jatuhkan Talak
 - 
            
              Kimberly Ryder Pamer iPhone Puluhan Juta, Netizen Singgung Nafkah Rp2 Juta dari Mantan Suami
 - 
            
              Sengaja Rekam Saat Ditalak Suami, Kimberly Ryder Malah Kena Tampar Edward Akbar
 - 
            
              Ibu Kimberly Ryder Geram Lihat Kelakuan Edward Akbar: Mantu Bikin Naik Darah
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Ditanya Siapa Ayahnya, Anak Sarwendah Langsung Tegas Tunjuk Giorgio Antonio
 - 
            
              4 Borok Hamish Daud dari Masa ke Masa, Kini Digugat Cerai Raisa dan Dituding Selingkuh
 - 
            
              Divonis Stroke, Kak Seto Ngeyel Disuruh Dokter Istirahat 2 Bulan: Nggak Nendang Rasanya!
 - 
            
              Sarwendah Berkaca-kaca, Thania Gambar Keluarga Utuh dan Beri Panggilan Gio 'Daddy'
 - 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan