Suara.com - Medina Zein resmi dibebaskan bersyarat dari Lapas Perempuan Kelas IIA Pondok Bambu, Jakarta Timur, pada Kamis (24/10/2024). Medina bebas usai menjalani masa tahanan dua tahun empat bulan.
Kuasa hukum Medina Zein, Puguh Putra menjelaskan bahwa kliennya diputuskan bebas bersyarat karena dia berkelakuan baik selama dipenjara.
"Iya, jadi ini bebas bersyarat. Harusnya Medina keluar di 2026. Saat ini Medina sudah menjalani dua tahun empat bulan lebih, itu sudah masuk 2/3 (masa hukuman)," ucap Puguh Putra.
"Berkelakuan baik. Jadi di sana, Medina disebut warga binaan ya. Medina alhamdulilah berkelakuan baik," sambungnya.
Adapun Puguh Putra mengatakan bahwa Medina Zein bebas usai menjalani hukuman atas kasus perlindungan konsumen dan pencemaran nama baik yang menyeretnya.
Karena kasus tersebut, Medina divonis dua hukuman yang totalnya lebih dari tiga tahun penjara.
"Kasusnya kan ada pencemaran nama baik, ada yang perlindungan konsumen. Kemudian dua tahun empat bulan ini menjalani (hukuman), lalu bebas bersyarat," tuturnya.
"Kalau ditotal bisa tiga tahun lebih. Makanya Medina keluar. Kalau nggak bebas bersyarat Medina keluar 2026," imbuh Puguh Putra.
Medina Zein sendiri bersyukur akhirnya bisa kembali menghirup udara segar. Sang selebgram juga sempat memohon maaf atas kesalahannya.
Baca Juga: Namanya Pernah Dicatut Penipuan, Raffi Ahmad Diam-diam Bantu Medina Zein
"Alhamdulillah (keadaan) baik, berkat support teman-teman di luar maupun di dalam. Support semuanya. Ini teman-teman terima kasih," ucap Medina.
"Mohon maaf atas semua kesalahan, kekhilafan apapun yang dilakukan sebelum saya masuk. Doanya semuanya," sambungnya.
Sebagai informasi, Medina Zein resmi menjadi tahanan Polda Metro Jaya atas laporan Uci Flowdea soal pengancaman dan penipuan tas. Pengusaha asal Bandung tersebut mulai ditahan sejak Juli 2022 lalu.
Sementara itu, dalam kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Marissya Icha, istri Lukman Azhari ini dihukum enam bulan penjara.
Kini Medina Zein diputuskan untuk bebas bersyarat dengan alasan dia berkelakuan baik selama dipenjara.
Berita Terkait
-
Bebas dari Penjara, Medina Zein Semringah Bisa Belanja ke Minimarket Lagi
-
Bebas Hari Ini, Medina Zein Mau Langsung Ngadem di ATM Hingga Jajan di Minimarket
-
Dibongkar Kakak Sendiri, Ternyata Marissya Icha yang Fitnah Fuji Pakai Narkoba
-
Hadir di Pernikahan Irish Bella, Marissya Icha Diledek Kebanting Shireen Sungkar Cs
-
Dituding Jadi Istri Siri Bibi Ardiansyah, Marissya Icha Langsung Temui Orang Penting di Kabinet Prabowo
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Rekam Jejak Jeffry Simatupang, Mundur sebagai Pengacara Helwa Bachmid untuk Melawan Habib Bahar
-
Sinopsis Leak 2: Jimat Dadong, Teror Ilmu Hitam Bali yang Tayang Hari Ini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta