Suara.com - Setelah gagal dalam dua kali mediasi, Baim Wong dan Paula Verhoeven akhirnya sepakat untuk melanjutkan proses perceraian.
Sidang cerai lanjutan Paula dan Baim rencananya bakal digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Rabu, (30/10/2024) besok sekira pukul 09.00 WIB. Sidang beragendakan pembacaan pokok perkara.
"Mediasi sudah selesai akhirnya tidak ada kesepakatan apapun dalam mediasi sehingga proses permohonan cerai talak yang diajukan oleh Muhammad Ibrahim harus berproses," kata Fahmi Bachmid usai mendampingi Baim Wong menjalani sidang mediasi yang digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2024).
"Di mana besok sidangnya untuk membaca permohonan," ucapnya menyambung.
Dalam sidang besok, pihak Baim Wong akan membacakan isi permohonan cerai talak yang sang artis jatuhkan kepada Paula Verhoeven.
Isi permohonan cerai talak yang diajukan Baim Wong antara lain permohonan bercerai hingga hak asuh anak.
"Kalau sudah permohonan dibacakan berarti perkara permohonan cerai talak harus dilanjutkan," ucap Fahmi.
"Besok sidangnya pokok perkara yang sebagaimana diajukan gugatan cerai talak dan hak asuh anak. Dua saja yang diajukan," tambahnya.
Sayangnya, baik Fahmi Bachmid maupun Baim Wong sendiri enggan membuka alasan Baim ingin melanjutkan perceraian.
Baca Juga: Beda Sikap Circle Paula Verhoeven dan Baim Wong soal Perceraian, Ada yang Adabnya Disanjung-sanjung
Aktor 43 tahun tersebut hanya minta didoakan untuk proses perceraiannya. Baim Wong juga siap membuktikan semua gugatannya terhadap Paula Verhoeven.
"Saya nggak mau jawab. Jadi gini, mohon didoain aja. Kadang-kadang apa yang saya lakuin, ngomong, salah, nggak ngomong salah. Apapun salah," ucap Baim.
"Di persidangan aja nanti. Kalau memang dari pihak sana nanti minta bukti, buktinya nanti akan keluar semua. Jadi semua nggak bisa jawab di sini. Nanti di persidangan aja, sudah itu aja," sambungnya.
Di sisi lain, sidang mediasi hari ini hanya dihadiri oleh Baim Wong. Sementara Paula Verhoeven memilih untuk diwakilkan pengacaranya.
Sebagai informasi, Baim Wong resmi mendaftarkan permohonan talak cerai kepada Paula Verhoeven ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 8 Oktober lalu.
Usai mendaftarkan cerai, Baim buka suara bahwa perselingkuhan yang dilakukan Paula menjadi dasar dirinya ingin menyudahi pernikahan yang telah mereka bina selama enam tahun.
Berita Terkait
-
Paula Verhoeven Mendadak Bahas Soal Orang yang Punya NPD, Sindir Baim Wong?
-
Hasil Salat Istikharah, Paula Verhoeven Mantap Lanjut Sidang Cerai dengan Baim Wong
-
Konten Lucu-lucuan Paula Verhoeven dengan Nico Surya Viral: Masa Selingkuh Sama Modelan Begini?
-
Pakar Hukum Ungkap Paula Bisa Gagal Dapat Hak Asuh Anak: Ada Pengecualian..
-
Pakar Ekspresi Sebut Paula Verhoeven Muak: Siapa Bilang Dia Datar
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget