Suara.com - Pratiwi Noviyanthi atau Teh Novi sudah menentukan sikap atas kisruh donasi untuk biaya pengobatan Agus Salim korban penyiraman air keras. Novi dan tim kuasa hukum mengirim undangan pertemuan ke Agus dan tim kuasa hukum.
“Per hari ini, kami sudah mengirimkan undangan kepada Agus dan tim kuasa hukumnya,” ujar kuasa hukum Teh Novi, Brian Praneda di kawasan Karet, Jakarta, Rabu (13/11/2024).
Novi ingin mengajak Agus duduk bersama untuk membahas penggunaan uang donasi guna kepentingan pengobatan.
“Pertemuan ini untuk penyelesaian masalah donasi pengobatan mas Agus. Prioritas donasi ini kan sebenarnya memang untuk pengobatan. Polemik dan dinamika yang ada ini sudah sangat melebar, sudah tidak fokus lagi,” jelas Brian Praneda.
“Sebelum ada masalah hukum ini pun, kami kan sebenarnya juga sudah berusaha menghubungi mas Agus untuk pengecekan dan operasi kelopak mata,” lanjut sang pengacara.
Pratiwi Noviyanthi tak mau masalah kisruh uang donasi dengan Agus Salim jadi berkepanjangan dan keluar dari konteks.
“Jangan sampai masalah ini berlarut-larut,” kata Brian Praneda.
Mewakili Pratiwi Noviyanthi, Brian Praneda menegaskan bahwa Agus Salim tidak perlu khawatir dengan uang donasi yang kini dikelola yayasan sang selebgram.
Baca Juga: Nyaris Baku Hantam Lawan Farhat Abbas, Denny Sumargo: Biar Pacarnya Anak Gue Paham
“Dana donasi yang dipercayakan oleh mas Agus ke yayasan, itu masih ada di rekening tanpa ada potongan dan digunakan untuk hal apa pun,” tegas Brian Praneda.
Kisruh uang donasi Agus Salim bermula saat Pratiwi Noviyanthi mendapati bukti pemakaian yang tidak seharusnya dari rekaman mutasi rekening.
Novi, yang takut uang donasi disalahgunakan, kemudian meminta agar Agus menyerahkan lagi sisa uang yang ada ke Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan miliknya.
Usai kisruh disorot, Denny Sumargo coba masuk dan menengahi kedua belah pihak. Agus Salim awalnya sudah sepakat untuk mengembalikan uang donasi ke yayasan Pratiwi Noviyanthi tanpa perdebatan.
Namun setelah penyerahan uang donasi ke yayasan, Farhat Abbas masuk dan mengecam tindakan Pratiwi Noviyanthi ke Agus Salim. Sang pengacara juga mendukung Agus untuk melaporkan Novi ke Polda Metro Jaya atas dugaan pencemaran nama baik pada 19 Oktober 2024 lalu.
Sejak saat itu, konflik Agus Salim dan Pratiwi Noviyanthi bak benang kusut yang tak terurai sempurna. Konflik malah melebar sampai menyeret nama Denny Sumargo, yang dituding bersikap tidak sopan ke Farhat Abbas imbas memintanya tidak ikut campur dalam masalah.
Berita Terkait
-
Icang, Korban Congkel Mata di Bogor Meninggal Dunia
-
Miris! Teh Novi Banting Tulang Bantu ODGJ, Anggota DPR Malah Asik Joget di Sidang
-
Dituduh Punya Heroic Syndrome, Jawaban Denny Sumargo Bikin Tercengang
-
Agus Salim Alih Profesi, Tak Jadi Dapat Rp1,5 M Banting Setir Jualan Kaos
-
Batal Dapat Donasi Rp 1,5 Miliar, Agus Salim Alih Profesi Jualan Kaos Gambar Mukanya Sendiri
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Tom Cruise Raih Penghargaan Oscar Kehormatan, Kenang Perjalanan Panjang di Dunia Film
-
Orangtua Lesti Kejora Masih Jualan Mi Ayam, Ayah Ojak dan Umi Kalsum Disentil
-
Marissa Anita Resmi Gugat Cerai Andrew Trigg Setelah 17 Tahun Pernikahan, Sidang Digelar Pekan Depan
-
Ahmad Dhani Jajal Motor Impian Soeharto, Menguak Kembali Kisah SMI Expressa
-
Prinsip 26 Tahun Rocket Rockers Tampil Organik: Sequencer Cuma Buat Kaum Lemah!
-
Beredar Foto Habib Bahar Dampingi Melahirkan, Keluarga Helwa Bachmid Sebut karena Dipaksa
-
Ahmad Dhani Murka Banyak Berita Hoax Tentang Hidupnya, Sebut Penyebar Fitnah 'Binatang'
-
Monoplay Melati Pertiwi Siap Digelar, Hidupkan Kembali Perjuangan 6 Pahlawan Perempuan Nusantara
-
Soleh Solihun Soroti 'Jakarta Sentris', Dorong Kunto Aji Wujudkan Jambore Musisi Nasional
-
Raisa Curhat Lagi Patah Hati di Atas Panggung: Semua Orang Tahu