Suara.com - Jelang Natal, Netflix siap merilis sebuah film epik yang diangkat dari kisah Alkitab berjudul Mary.
Disutradarai oleh D. J. Caruso, film ini mengisahkan perjalanan hidup Maria, ibu dari Yesus, dalam menghadapi berbagai cobaan besar setelah kelahiran Sang Juru Selamat.
D. J. Caruso mendapat bimbingan spiritual dari Uskup David G. O'Connell. Pastor Joel Osteen juga berperan sebagai produser eksekutif dalam film ini.
Mary bertujuan untuk menyajikan sebuah cerita yang tidak hanya menyentuh secara religius, tetapi juga menyuguhkan perspektif baru mengenai tokoh yang sangat dihormati dalam agama Kristen ini.
Dijadwalkan tayang 6 Desember 2024, simak sinopsis Mary serta jajaran pemainnya.
Sinopsis Film Mary
Film ini akan mengisahkan perjalanan hidup Maria, ibu dari Yesus, dimulai dari kelahirannya yang dianggap sebagai mukjizat bagi orangtuanya yang sebelumnya khawatir tidak bisa memiliki anak.
Sejak kecil, Maria tumbuh dalam lingkungan yang penuh harapan dan keajaiban. Ketika beranjak remaja, Maria dijodohkan dengan Yusuf.
Namun, kehidupan Maria berubah drastis saat malaikat Gabriel menyampaikan pesan Ilahi bahwa dia akan mengandung dan melahirkan seorang anak yang merupakan Anak Allah.
Kehamilannya membuatnya dijauhi dan dikucilkan oleh masyarakat sekitar, yang menganggapnya sebagai seorang perempuan yang berbuat dosa.
Baca Juga: Sinopsis The White Lotus 3, Debut Akting Lisa BLACKPINK
Setelah kelahiran Yesus, keluarga ini menghadapi ancaman besar ketika Raja Herodes Agung yang terobsesi mencari dan membunuh bayi Mesias yang baru lahir. Sang Raja lantas memerintahkan pembantaian bayi di seluruh kerajaan.
Untuk melindungi anak mereka, Maria dan Yusuf terpaksa melarikan diri dan hidup dalam pelarian, menuju Mesir untuk menyelamatkan hidup Yesus yang dianggap sebagai ancaman bagi kekuasaan Herodes.
Pemain Film Mary
Aktris Israel, Noa Cohen dipercaya memerankan Maria dewasa, sementara Mila Harris tampil sebagai Maria muda. Kemudian ada Ido Tako yang berperan sebagai Yusuf, suami Maria.
Anthony Hopkins akan memerankan Raja Herodes Agung, yang terobsesi membunuh bayi Yesus. Stephanie Nur memerankan Salome, dengan Susan Brown sebagai Anna sang Nabi, dan Ori Pfeffer sebagai ayah Maria, Joachim.
Eamon Farren memainkan peran Satan, sementara Hilla Vidor sebagai Anne, Mili Avital sebagai Mariamne, dan Gudmundur Thorvaldsson sebagai Marcellus juga hadir dalam cerita.
Dudley O'Shaughnessy memerankan malaikat Gabriel, dan Keren Tzur sebagai Elizabeth. Jajaran pemeran lainnya termasuk Mehmet Kurtulus, Milo Djurovic, Soufiane El Khalidy dan masih banyak lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Pendidikan Gus Elham, Cuma Lulusan SD dan Pondok Pesantren?
-
Joko Anwar: Label 'Kisah Nyata' Tak Jamin Film Laku Keras di Pasaran
-
Dilema Reza Rahadian saat 'Keadilan (The Verdict)' harus bersaing dengan 'Pangku'
-
Ambisi Manoj Punjabi Jadikan MD Pictures 'Raksasa' Konten di Asia Tenggara
-
Gelar Konser Akbar 30 Tahun, Opick Akan Berikan Sajian Spesial buat Gen Z
-
Bak Bumi dan Langit, 6 Sutradara dengan Film Terbaik dan Terburuk Mereka
-
Dhini Aminarti Ungkap Dilema Berat Jadi Istri di Film Menjaga Restu Bareng Dimas Seto
-
Sinopsis Gilmore Girls: Komedi Cerdas Ibu-Anak yang Kembali Populer di Netflix
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Sinopsis Film Ozora: Penganiayaan Brutal Penguasa Jaksel, Diangkat dari Kisah Nyata!