Suara.com - Bintang tim nasional Jepang, Kaoru Mitoma terkejut melihat antusiasme luar biasa dari para penggemar sepak bola di Indonesia yang berebut untuk mendapatkan tanda tangannya.
Mitoma tiba di Jakarta bersama timnas Jepang untuk berlaga dalam babak kualifikasi Piala Dunia 2026. Kehadirannya langsung disambut meriah oleh ribuan pendukung yang menantikan aksinya di lapangan.
Dalam video unggahan akun @onongxjx di TikTok, tampak winger lincah dari klub Premier League, Brighton & Hove Albion itu dikerumuni para penggemar yang tak sabar mendapat giliran untuk meminta tanda tangannya.
Kaoru Mitoma, yang mengenakan jersey latihan timnas Jepang, terlihat melayani satu per satu permintaan dengan senyum ramah. Beberapa orang menarik mundur Mitoma setelah kondisi menjadi tak kondusif.
Bahkan sebelum meninggalkan kerumunan, pemain kelahiran 1997 itu masih membubuhkan tanda tangan di jersey penggemar yang masih berusaha mendekati sang atlet.
Netizen menyoroti reaksi Kaoru Mitoma yang tampak kaget melihat para penggemar memperlakukan dirinya seperti artis top. Beberapa memuji sikap ramahnya.
"Dari ekspresinya Mitoma sepertinya masih mau melayani tanda tangan fansnya. Tapi karena dihadang bodyguard jadi dia nggak bisa apa-apa. Masih nengok-nengok ke fansnya mulu, nggak langsung balik badan terus pergi," komentar netizen.
"Cuma di Indonesia, pemain tim lawan dikejar-dikejar suporter tuan rumah. Mitoma kayak kaget gitu mendadak jadi artis," tambah netizen lain.
Baca Juga: Dua Kata Menyala Shin Tae-yong Jelang Timnas Indonesia vs Jepang
"Bikin sibuk mereka pemain Jepang dengan minta TTD sampai mereka lupa kalo mau bertanding," canda netizen.
Sebagai pemain Asia yang merumput di liga Inggris, popularitas Kaoru Mitoma terus meroket sejak beberapa tahun terakhir. Gaya bermain Mitoma yang cepat, lincah, dan kreatif sangat disukai oleh penggemar sepak bola Indonesia.
Kemampuannya dalam menggiring bola dan mencetak gol yang indah membuatnya menjadi salah satu winger paling menarik di Eropa. Tak heran jika banyak yang menantikan aksinya melawan timnas Indonesia nanti.
Sementara itu, Kaoru Mitoma bersama timnas Jepang akan menghadapi skuad asuhan Shin Tae Yong di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
-
Mees Hilgers: Saya Akan Bermain untuk Timnas Indonesia Selama Karierku
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Resmi Salaman dengan Erick Thohir, Timnas Indonesia Dapat 2 Amunisi Baru
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Dramatis! China Kalahkan Bahrain, Timnas Indonesia Jadi Juru Kunci
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Film Hollywood di Netflix November 2025, Horor Klasik Sampai Komedi Nostalgia
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
-
Sosok Ketiga Lintrik: Teror Berbalut Misteri Pelet, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
-
Sinopsis LOVE.exe, Drama Komedi Romantis Baru Kim Yo Han dan Hwang Bo Reum Byeol di Viu
-
Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
-
Ada Adegan Sentuhan dengan Senior, Norma Cinta Salut dengan Totalitas Pemain Danyang Wingit
-
4 Film Ariel Noah Sebelum Jadi Dilan 1997, Ada yang Laku Keras!
-
Bukan Cuma Modal Tampang, Ini Sederet Kemiripan Ariel NOAH dan Dilan yang Bikin Pidi Baiq Kepincut