Suara.com - Azizah Salsha kembali mencuri perhatian setelah videonya sedang bermain tenis tersebar di sosial media. Bukan soal permainan atau kemampuannya, warganet banyak yang menggunjing outfit atau baju yang dikenakan istri Pratama Arhan ini.
Zize, panggilan akrabnya, mengenakan dress mini tali tipis untuk bermain tenis. Penampilannya pun jadi terkesan seksi bahkan disebut terlalu mengumbar aurat.
Beragam komentar mengkritik outfit olahraga Zize muncul di kolom komentar, salah satunya pada postingan akun gosip Lambe Danu yang mengunggah video Zize pada Jumat (15/11/2024).
"Dia yang pake, aku yang malu," komentar seorang warganet. "Baru tahu baju olahraga modelnya begitu," kata warganet lain.
"Olahraga pake lingerie, iyaa iyaaa yang badannya bagus," ujar seorang warganet. "Kasihan suaminya lihat pakaian istri," celetuk lainnya.
Bukan hanya Pratama Arhan yang kena sentil, tetapi orangtua Zize juga tak lepas dari komentar julid. Apalagi kedua orangtua Zize dikenal taat agama bahkan dari segi penampilan sangat tertutup. Hingga warganet mempertanyakan apakah Zize tak kasihan dengan orangtuanya.
"Padahal emak Zizah pake jilbab syar'i tp anaknya astaghfirullah al adzim," tulis seorang warganet.
"Ini anak pernah gak sih kasian sama ibunya gitu?" ucap seorang warganet. "Anak Abi mending enggak usah pake baju aja ga sih? Itu mah nanggung," kata warganet lainnya menyindir.
Malah ada juga yang jadi melebar tentang cara didik hingga keluarga Zize yang diketahui bapaknya, Andre Rosiade adalah anggota DPR RI.
Baca Juga: Beda dari Aksinya di Lapangan, Kelakuan Random Pratama Arhan Jadi Omongan
"Perhatiakan anak-anak keturunan yang dibesarkan dengan uang yang haram, banyak contoh adab ahlaknya pun enggak akan baik, karena yang mengalir dimakan dipake itu uang-uang gak berkah," komentar netizen lain.
Tambahan informasi, Azizah Salsha memang kerap menjadi gunjingan netizen. Dulu disanjung setelah menikah dengan Pratama Arhan. Potret mesra keduanya yang sebenarnya bukan artis paling ditunggu-tunggu karena penggemar mereka mengaku gemas dan baper melihat kebersamaan keduanya.
Hanya saja, kini Zize malah jadi sering dihujat netizen setelah isu perselingkuhannya mencuat ke publik. Dia diisukan sudah beberapa kali bersama pria lain selama sudah menikah dengan Arhan, salah satunya menjadi penyebab putusnya selebram Rachel Vennya dan Salim Nauderer.
Kontributor : Tinwarotul Fatonah
Berita Terkait
-
Beda dari Aksinya di Lapangan, Kelakuan Random Pratama Arhan Jadi Omongan
-
Jarang Pajang Foto Suami, Azizah Salsha Malah Pamer Foto Masa Kecil, Kebiasaan Isap Jempol Jadi Sorotan
-
Tak Masuk Akal, Ini Spekulasi Miring Netizen Lihat Ekspresi Pratama Arhan Usai Foto Bareng Zize
-
Tak Lagi LDR, Azizah Salsha dan Pratama Arhan Terlihat Jalan Bersama
-
Pratama Arhan Mulai Peduli Penampilan dan Kini Percaya Diri di Lapangan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Beauty in the Beast: Drakor Baru Moon Sang Min di Netflix, Lomon Jadi Manusia Serigala