Suara.com - Pedangdut Ayu Rosmalina alias Ayu Ting Ting kembali membahas pertunangannya yang gagal dengan mantan kekasih, Muhammad Fardhana.
Pembahasan tersebut berawal dari host podcast Kejar Setoran, Praz Teguh, bertanya tentang keinginan Ayu Ting Ting untuk menikah lagi.
"Kepikiran tau (cari pasangan lagi). Hp gue aja sepi banget, kadang mau banting rasanya," jawab Ayu Ting Ting, dikutip pada Sabtu (23/11/2024).
Praz Teguh pun penasaran tipe laki-laki yang ingin dinikahi oleh Ayu Ting Ting. Namun, mendadak ia menyinggung Muhammad Fardhana.
Jawaban pelantun lagu 'Alamat Palsu' itu secara tidak langsung mengisyaratkan ada hal besar yang dilakukan Muhammad Fardhana hingga membuat Ayu Ting Ting memutuskan pertunangan mereka.
"Mpok nih maunya yang kayak gimana sih? Tentara?" tanya Praz Teguh, menyebut pekerjaan Muhammad Fardhana.
Mendengar itu, Ayu Ting Ting langsung menolak, "Udah ah, jangan. Praz, Praz kalo lu tau pasti jedotin kepala."
Mendengar itu, Praz Teguh pun terbahak-bahak dan disusul oleh Ayu Ting Ting.
Tetapi pada akhirnya mantan istri Enji Baskoro itu pun mengoreksi, "Ya nggak, mungkin emang belum jodoh, kan kemarin, kan."
Meski begitu, Ayu Ting Ting tetap bersyukur memutus hubungannya dengan Muhammad Fardhana sebelum menginjak ke fase pernikahan.
"Tapi ya, alhamdulillah, karena kan pernikahan itu nggak main-main Praz. Jadi mpok tuh nggak pengin yang namanya, siapa sih yang pengin gagal lagi? Jangan sampe," lanjutnya.
Ayu Ting Ting menambahkan, "Tapi ya mungkin Allah kasih belum yang terbaik, sampe mungkin nanti ketemu orang yang lebih baik."
Diketahui, pertunangan Ayu Ting Ting dengan Muhammad Fardhana hanya bertahan kurang lebih 4 bulan. Mulai dari Februari hingga Juni 2024.
Padahal, mereka berencana menikah pada November 2024 mendatang. Namun, perbedaan prinsip membuat Ayu Ting Ting memutuskan hubungan mereka.
"Ada hal yang sangat prinsip buat saya yang tidak bisa kami jembatani lagi satu sama lain. Jadi menurut saya Allah menjaga saya dan Bilqis, mungkin ini yang terbaik buat kami masing-masing," terang Ayu Ting Ting pada Juli 2024 lalu.
Berita Terkait
-
Dicueki Ayu Ting Ting dan Wendy Cagur, Reaksi Ruben Onsu Jadi Omongan
-
Senasib Kena Tegur Anak Kartika Putri, Begini Beda Reaksi Ayu Ting Ting dan Feni Rose
-
Dianggap Main-main Pakai Hijab, Ayu Ting Ting Kena Sentil Anak Kartika Putri
-
Ayu Ting Ting Tak Kapok Berencana Nikah Lagi, Malah Ingin Punya Banyak Anak
-
Putus dari Tentara, Ayu Ting Ting: HP Sepi Banget Rasanya Mau Dibanting!
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika