Suara.com - Olla Ramlan sedang mencoba peruntungannya di industri musik Tanah Air. Setelah merilis single Bahaya, Olla kini menghadirkan versi remix-nya lewat hasil kolaborasi dengan DJ Keblinger$.
Dirilis sekitar pertengahan pekan lalu, single Bahaya versi remix yang dinyanyikan Olla Ramlan mendapat respons kurang baik di kalangan penikmat musik. Salah satu dari mereka bahkan mengaku pusing sendiri saat mencoba mendengarkan lagu tersebut.
Ternyata, Olla Ramlan pun sudah tahu kalau single Bahaya versi remix mendapat penilaian negatif dari pasar. Sang artis memilih menyikapinya dengan santai.
"Netizen mungkin nggak tahu kalau yang kedua itu remix. Bahaya itu kan ada yang bener-bener single-nya. Nah, sedangkan versi yang remix emang lebih jedag-jedug," terang Olla Ramlan di kawasan Pondok Indah, Jakarta, Senin (16/12/2024).
Olla Ramlan memang ingin tampil beda lewat single Bahaya versi remix. Wajar menurut perempuan 44 tahun kalau tidak semua kalangan bisa menerima karya barunya.
"Aku emang pengin sesuatu yang berbeda aja. Jadi, kalau mau dihujat juga nggak apa-apa, nggak ada masalah," kata Olla Ramlan.
Olla Ramlan tetap percaya diri dengan keputusannya terjun ke industri musik. Sejak dulu, ia sudah terbiasa mengabaikan kritik publik.
"Aku nggak peduli. Aku nggak suka bacain komen," tutur Olla Ramlan.
Olla Ramlan lebih mementingkan caranya mencari uang, daripada memikirkan hasil akhir dari media tempatnya meraup pundi-pundi Rupiah. Selagi tidak melanggar hukum, Olla bakal maju terus sekalipun mendapat banyak kritikan tajam.
Baca Juga: EXO Power: Lagu Pembakar Semangat yang Diputar Saat Piala Dunia
"Ya mungkin netizen lebih benar, nggak apa-apa. Tapi, yang penting aku juga ngelakuin pekerjaan yang bener, nggak menyalahi aturan, nggak macem-macem," tandas Olla Ramlan.
Berita Terkait
-
Chanyeol dan Raiden 'Yours': Kolaborasi Manis Tentang Emosi Unik Pasca Putus
-
Stray Kids Ungkap Sulitnya Melepaskan Seseorang yang Penuh Arti dalam Lagu U
-
Lirik dan Chord Lagu Natal di Hatiku, Sambut Kehangatan Hari Raya!
-
BABYMONSTER Ajak Fans Rangkul Cinta dengan Berani di Lagu Love in My Heart
-
Kumpulan Lagu Natal Terbaru dan Terpopuler untuk Meriahkan Natalmu!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI