Suara.com - Penyanyi Berlliana Lovel baru-baru ini membagikan video yang memperlihatkan momen kebersamaannya dengan mantan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong.
Shin Tae Yong dan Berlliana memang sedang menjadi rekan kerja untuk proyek film Ghost Soccer. Di film tersebut, tampaknya sang pelatih menjadi pemeran pendukung.
Rekaman video yang diunggah Berlliana tampaknya diambil saat mereka sedang break syuting, terlihat dari kru yang berlalu lalang dan tim mengenakan kaus cokelat bertuliskan 'Ghost Soccer'.
Sementara itu, Berlliana terlihat senang akhirnya bisa mengobrol dengan Shin Tae Yong. Bahkan, ia mempromosikan lagu barunya yang berjudul 'Tuhan Pasti Tahu'.
"Film, nyanyi, judulnya Tuhan Pasti Tahu," tutur Berlliana yang disambut anggukan oleh Shin Tae Yong.
Dari video yang diunggah Senin (20/1/2025) itu, mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu mengobrol dengan Berlliana dengan bantuan penerjemahnya, Jeong Seok-seo alias Jeje. Mereka bertiga tampak asyik bergurau, sampai-sampai Shin Tae Yong menggunakan tangan Berlliana untuk meledek Jeje.
Shin Tae Yong juga kedapatan memeluk Berlliana sebagai tanda perpisahan ketika proses syuting di lapangan De Start's Minisoccer, Cisalak, Subang, sudah selesai.
Dalam caption-nya, Berlliana menceritakan bagaimana perasaannya tentang Shin Tae Yong.
"Tuhan pasti tahu kalo aku bangga sama coach @shintaeyong7777 dan bangga punya lagu 'Tuhan Pasti Tahu'," tulisnya, dikutip pada Selasa (21/1/2025).
Postingan Berlliana itu menuai berbagai reaksi dari warganet. Banyak yang mengaku rindu dengan Shin Tae Yong.
"Salam buat coach STY Berli, semoga dia masih betah di Indonesia. Syukur-syukur mau jadi pelatih klub sepak bola liga 1," kata seorang warganet.
"Yang lain benci STY, tapi gua sorry ngga mau ikut ikutan. Biar bagaimanapun coach STY udah memberikan segalanya untuk Indonesia. Semoga sehat selalu coach," imbuh warganet yang lain.
"Kita juga bangga banget sama coach kesayangan. Menyala coach Shin," dukung warganet lainnya.
Berita Terkait
-
Terjawab Sudah Tanggal Kepulangan Shin Tae-yong ke Korea Selatan, Bakal Ada Konvoi?
-
Aktivitas Shin Tae-yong Setelah Dipecat Jadi Buah Bibir: Boleh Tak Dihargai PSSI...
-
Makin Dekat dengan Desy Ratnasari, Ruben Onsu Disebut Nafsuan oleh Bunda Corla
-
Mencolok Sendiri, Erina Gudono Dituding Salah Kostum Hadiri Pesta Ultah Cucu Hary Tanoe
-
Film 'Madina': Kemana Penyintas Kekerasan Seksual Berlari?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Profil Jay Alatas Ayah Sabrina Alatas, Ternyata Mantan Suami Christy Jusung
-
Kini Tegur Fans Sarwendah, Dulu Ruben Onsu Ngaku Tak Cemburu Kalau Orang Lain Dekati Anaknya
-
Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari
-
Onadio Leonardo Ajukan Rehabilitasi, Polisi Ungkap Kondisi Terkini
-
Urine Negatif, Beby Prisillia Kirim Pesan Haru untuk Onadio Leonardo yang Masih Ditahan
-
Dituding Selingkuh dengan Sabrina Alatas, Instagram Hamish Daud Digeruduk Fans Raisa
-
Onad Ditangkap Polisi Terkait Kasus Narkoba, Adipati Dolken Ngaku Kecewa Tapi Tak Kaget: Sudah Biasa
-
Happy Asmara Mendadak Curhat Pernah Diselingkuhi Sebelum Tunangan
-
Air Mata di Ujung Sajadah 2: Citra Kirana Dihadapkan pada Cinta dan Kehilangan Seorang Anak
-
Wajah Kempotnya Viral, Ashanty Jawab Tudingan Jalani Operasi Bariatrik