Suara.com - Sarah Sechan menambah panjang daftar presenter yang mendapat pertanyaan menohok dari narasumber anak-anak. Dia ditodong pertanyaan soal penampilan, yakni urusan berhijab.
Jauh sebelum Sarah Sechan, presenter lain yang pernah mendapat pertanyaan serupa adalah Feni Rose. Meski sama-sama terkejut, mereka memberikan dalih berbeda ketika disinggung tak berhijab oleh narasumber anak-anak.
Dilansir pada Jumat (31/1/2025), berikut adalah perbandingan sikap Sarah Sechan dan Feni Rose ketika ditegur anak-anak tidak menggunakan hijab.
Sarah Sechan
Belum lama ini, selebgram anak-anak Sana Arra menjadi bintang tamu acara variety talkshow Home Coming. Dalam acara itu, Sana Arra menceritakan pengalaman berduet dengan Bernadya di Summarecon Mall Bandung pada Jumat (17/1/2025).
Di tengah-tengah perbincangan, Sana Arra mendadak menyinggung penampilan Sarah Sechan. Dia tampaknya penasaran sang presenter tampil tanpa balutan hijab meski sudah dewasa.
"Kenapa gak pakai kerudung?" kata Sana Arra.
Mendengar pertanyaan Sana Arra yang mendadak itu, Sarah Sechan spontan diam. Dia tampak kebingungan memberikan dalih ihwal penampilannya yang tak berhijab.
"Aku belum ini, belum dapat kerudungnya," tutur Sarah Sechan.
Baca Juga: Uya Kuya Nyicil 30 Tahun Beli Rumah di LA, Feni Rose Beri Reaksi Tak Terduga
Feni Rose
Sementara itu, Feni Rose ditegur anak Kartika Putri, Khalisa Aghnia Bahira, karena tidak memakai hijab. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (11/1/2023).
Dalam acara tersebut, Feni Rose dan Kartika Putri sedang berbincang-bincang soal busana yang mengumbar aurat. Di tengah perbincangan, Khalisa Aghnia Bahira mendadak ikut berkomentar.
"Kalau keluar enggak boleh pakai baju seksi. Itu tante pakai baju seksi," ucap Khalisa Aghnia Putri.
Mendengar hal itu, Feni Rose spontan tersenyum-senyum. Meski tidak berhijab, dia berdalih jika busana yang dikenakannya terbilang cukup sopan.
"Padahal aku udah milih yang paling-paling. Ini seksi, ya? Jadi harus ketutupan rambutnya?" ujar Feni Rose.
Berita Terkait
- 
            
              Dipuji Denada Bantu Biaya Pengobatan Anaknya, Feni Rose Canggung: Bukan Duit Aku...
 - 
            
              Berapa Penghasilan Feni Rose? Enteng Borong Tas Ratusan Juta Milik Denada
 - 
            
              Sumber Kekayaan Feni Rose, Pantas Bisa Beli Tas Milik Denada Ratusan Juta Tanpa Tawar
 - 
            
              Kenang Masa Sulit Kumpulkan Uang untuk Pengobatan Aisha Aurum, Denada Ungkap Kebaikan Feni Rose
 - 
            
              Uya Kuya Nyicil 30 Tahun Beli Rumah di LA, Feni Rose Beri Reaksi Tak Terduga
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Fajar Sadboy Ditilang Karena Tak Pakai Helm, Netizen Heran Polisinya Ramah dan Malah Dibebaskan
 - 
            
              Kak Seto Baru Sadar Kena Stroke Usai 4 Hari, Gejala Linglung dan Sulit Berpikir
 - 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Hadirkan Sound Horeg, Gesrek Festival 2025 Siap Digelar di Jakarta
 - 
            
              Kronologi Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Bareskrim Polri Imbas Lawakan Adat Toraja
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta, Karyawan Pasang Badan
 - 
            
              Sahabat Bongkar Fakta di Balik Tudingan Hamish Daud Liburan Bareng Sabrina Alatas
 - 
            
              Raffi Ahmad Dituding Punya Utang Rp250 Juta ke Eks Pengacara di Kasus Narkoba 12 Tahun Lalu
 - 
            
              4 Kontroversi Materi Stand-Up Comedy Pandji Pragiwaksono yang Bikin Heboh
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi