Suara.com - Api amarah diluapkan oleh Happy Asmara. Usai nama suaminya, Gilga Sahid muncul dalam tayangan Titik Kumpul, Happy mengutarakan kekesalannya di Instagram.
Kekesalan langsung diarahkan kepada Nopek Novian. Hingga nama Nopek bahkan ditulis secara jelas oleh istri pelantun "Rungkad" tersebut.
"Astaghfirullah, Pek Nopek. Jelek banget kah penampilan suamiku? Iya paling buruk. Tolong jangan ganggu yang adem. Aku sudah mengalah dalam banyak hal. Aku selalu diam," tulis Happy Asmara di Instagram.
Happy Asmara mengaku sakit hati dengan guyonan yang konon disampaikan Nopek soal Gilga Sahid. Doa soal rezeki Nopek kemudian ditambahkan oleh mantan pacar Denny Caknan tersebut.
"Sakit banget meski ini cuma gurauan," kata Happy. "Aku bantu (doa), semoga rezekimu lancar terus, jalanmu dimudahkan untuk mencari rezeki yang seperti ini," lanjutnya dalam bahasa Jawa.
Unggahan dari Happy Asmara tersebut langsung viral. Bila di X, Happy dipandang berlebihan dalam menanggapi candaan dari tayangan Titik Kumpul.
Sisi lain, ada yang heran mengapa Happy meluapkan amarah kepada Nopek. Nopek pun berpikiran sama lantaran dirinya tidak menyebut nama ataupun merendahkan Gilga Sahid dalam tayangan yang viral.
Klarifikasi disampaikan oleh Nopek di Instagram. Sang pelawak meminta Happy dan publik menonton kembali video yang viral dan menemukan bila dirinya tidak mengatakan apa-apa soal Gilga Sahid.
"Coba dengarkan dulu, aku enggak ngomong apa-apa kok diserang," tulis Nopek Novian.
Baca Juga: Gilga Sahid Nggak Nyangka, Film Ambyar Mak Byar Ditonton Menteri AHY
Selain itu, Nopek mengungkapkan doa buruk dan mengerikan yang dibagikan oleh penggemar Happy serta Gilga. Doa tersebut bahkan diiringi dengan ajakan terbuka di media sosial.
"Hidup? Belajar dari viral yang kemarin? Barang siapa yang merendahkan, Allah akan secepat mungkin merendahkan," tulis akun @pembasmihamagilpy, akun penggemar Happy Asmara dan Gilga Sahid.
Kemudian ada ajakan untuk membacakam Yasin yang diduga membalas tudingan bila Nopek merendahkan idola mereka.
"Temen-temen tolong ya, satu Surat Yasin buat beliau (diduga Nopek) yang paling hebat ini. Bisa ya? Biarkan tangan Tuhan yang bekerja. Bismillah," katanya menyambung.
Terkait doa yang viral ini, Nopek Novian terkejut dan menyayangkan kesalahpahaman yang terjadi. "Efeknya sampai didoakan seperti ini," imbuh Nopek.
Sementara itu, bila menilik video yang viral, nama yang justru menyebut Gilga adalah Arie Kriting. Kala itu Arie bercanda mengenai penyanyi pria yang penampilannya buruk.
Berita Terkait
-
Istri Nekat Kerja Meski Lagi Hamil, Beda Sikap Siaga Thariq Halilintar dan Gilga Sahid
-
Lewat Pantun, Arie Kriting Sindir Pemerintah Terkait Efisiensi Anggaran
-
Anji Manji Bongkar Sisi Gelap Industri Musik Indonesia, Seret Nama Lyodra Hingga Happy Asmara
-
Pengecer Bisa Jual Gas LPG 3 Kg Lagi, Arie Kriting Sampaikan Pesan ke Prabowo
-
Miris Lihat Antrean Gas Melon Mengular, Indah Permatasari Sebut Pembuat Kebijakan Zalim
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu