Suara.com - Pengacara Razman Arif Nasution mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan hari ini, Jumat (14/3/2025).
Ada beberapa tujuan dari maksud kedatangan Razman Arif Nasution, dengan salah satunya berkaitan dengan urusan laporannya terhadap Nikita Mirzani atas dugaan penganiayaan.
"Saya ingin memastikan kembali tentang hasil gelar dan proses tindak lanjut dari laporan saya terhadap Nikita Mirzani yaitu dugaan penganiayaan," kata Razman.
Razman mendapat informasi bahwa penyidik Polres Metro Jakarta Selatan sudah melakukan gelar perkara untuk menindaklanjuti laporan dugaan penganiayaan oleh Nikita Mirzani.
"Saya sudah diinfo beberapa hari yang lalu, infonya sudah gelar. Karena itu, saya akan pastikan nanti sudah seperti apa penanganannya," ujar Razman Arif Nasution.
Razman juga ingin mencari tahu perkembangan laporan Nikita Mirzani terhadap dirinya dan sang istri, Ade Suryani atas dugaan pengeroyokan.
"Saya dilaporkan juga dengan Bu Ade. Katanya, saya melakukan pengeroyokan terhadap saudari Nikita Mirzani," imbuh Razman Nasution.
Sebagai pengingat, pertemuan Nikita Mirzani dan Razman Arif Nasution pada 10 Januari 2025 di Mapolres Metro Jakarta Selatan sempat diwarnai kontak fisik.
Di tengah adu mulut, Nikita Mirzani berusaha memukul Ade Suryani. Razman yang mencoba melerai malah terkena pukulan sang artis di bagian dahi hingga berdarah.
Namun dari versi Nikita Mirzani, amarahnya malam itu tersulut gara-gara Razman dan Ade Suryani menyerang duluan.
Razman melaporkan Nikita Mirzani atas dugaan penganiayaan. Sementata Nikita juga mengadukan Razman dan Ade Suryani atas dugaan pengeroyokan.
Setelah mendapat penjelasan tentang itu semua, Razman berencana membuka jalan untuk bisa bertemu Nikita Mirzani lewat bantuan penyidik Polres Metro Jakarta Selatan, guna membicarakan kelanjutan masalah mereka.
Mengingat saat ini, Nikita Mirzani juga sudah ditahan di Mapolda Metro Jaya atas kasus pemerasan terhadap salah satu pemilik skincare, Dokter Reza Gladys.
"Saya akan membangun komunikasi dengan penyidik, untuk Insya Allah saya bisa bertemu dengan saudari Nikita Mirzani," ucap Razman Arif Nasution.
Berita Terkait
-
Laporan ke Nikita Mirzani Atas Kasus Penganiayaan Lanjut, Istri Razman Arif Nasution Bongkar Fakta Baru
-
Deolipa Yumara Sebut Kemungkinan Ada Pelaku Lain di Kasus Dugaan Pemerasan Nikita Mirzani
-
Dituding Punya Bekingan Aparat, Reza Gladys Beri Pesan Menohok ke Dokter Detektif
-
Mendekam di Penjara, Nikita Mirzani Ajukan Syarat ke Razman Bila Ingin Bertemu
-
Mulai Mepet Nikita Mirzani, Apa Niat Razman Arif Nasution?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
-
18 Bulan Berpisah, Kejutan Prajurit TNI Ini Bikin Anak-anaknya Nangis Histeris
-
Viral! Detik-detik Tim Rescue Damkar Turun ke Sungai Demi Evakuasi ODGJ yang Terjebak
-
Ivan Gunawan Dikecam gegara Sudah Haji tapi Bongkar Aib Sesama Artis
-
DO EXO Gabung Agensi Penuh Bintang, Siap Genjot Karier Musik hingga Akting
-
Mahasiswa Papua Geram, Viral Video Bongkar Kelakuan Oknum yang Bikin Malu di Perantauan
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Film Hollywood di Netflix November 2025, Horor Klasik Sampai Komedi Nostalgia
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'