Suara.com - Dhena Devanka kembali menjadi sorotan publik. Kali ini, mantan istri Jonathan Frizzy tersebut mencurahkan isi hatinya tentang perjuangannya sebagai seorang single parent.
Dalam unggahan terbarunya di media sosial, Dhena Devnaka berbagi pengalamannya tentang suka dan duka dalam membesarkan tiga buah hatinya dengan seorang diri.
Menjalani hidup sebagai ibu tunggal bukanlah perkara mudah bagi Dhena. Ia mengakui bahwa perjalanannya penuh dengan tantangan, tetapi juga banyak memberikan pelajaran berharga.
Dalam keterangannya, ia menegaskan bahwa menjadi seorang ibu adalah sebuah anugerah yang harus disyukuri.
"Menjadi seorang ibu adalah sebuah anugerah. Kita memang pantas untuk bahagia setelah semua yang terjadi dalam hidup kita," ungkap Dhena dalam keterangan foto yang diunggahnya.
Membesarkan tiga anak seorang diri bukanlah hal yang ringan. Namun, Dhena merasa bangga karena mampu menjalani peran tersebut dengan baik.
Ia merasa beruntung melihat anak-anaknya tumbuh menjadi pribadi yang memiliki prinsip, serta anak-anak yang saleh dan salihah.
"Sungguh tidak menyangka kuasa Tuhan itu nyata adanya. Anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang punya prinsip, menjadi anak yang sholeh dan sholehah," tambahnya.
Menjadi orang tua tunggal berarti harus mengambil alih semua tanggung jawab, baik dari segi finansial, emosional, maupun pendidikan anak-anak.
Baca Juga: Dhena Devanka Ungkap Biaya Buku 3 Buah Hatinya Untuk Tahun Depan, Setara Harga Motor Baru
Dhena menyadari bahwa tugasnya sebagai ibu bukan hanya memenuhi kebutuhan fisik mereka, tetapi juga membentuk karakter anak-anaknya agar tumbuh menjadi pribadi yang kuat dan mandiri.
"Itulah beratnya menjadi orang tua, harus membimbing dan mengajarkan mana yang baik dan tidak baik," jelasnya.
Anak-anak Dhena yang kini mulai beranjak remaja sudah bisa memahami situasi yang dialami ibunya. Bahkan, mereka mulai menunjukkan keberanian untuk membela ibunya ketika ada pihak yang bersikap negatif terhadapnya.
"Di umur mereka sekarang ini, mereka bisa berdiri untuk membela ibunya kalau ada oknum yang sarkas dan melakukan verbal abuse. Mereka bisa mengekspresikan ketidaksukaannya dengan tegas," ungkapnya.
Sebagai ibu, Dhena merasa terharu melihat anak-anaknya tumbuh menjadi sosok yang memiliki empati dan keberanian untuk membela kebenaran. Ia berharap nilai-nilai moral yang ditanamkannya sejak kecil dapat terus melekat dalam diri mereka hingga dewasa nanti.
Meskipun sudah bertahun-tahun menjalani peran sebagai single parent, Dhena mengaku masih terus belajar untuk menjadi ibu yang lebih baik bagi anak-anaknya.
Berita Terkait
-
Dhena Devanka Ungkap Biaya Buku 3 Buah Hatinya Untuk Tahun Depan, Setara Harga Motor Baru
-
Ririn Dwi Aryanti Kini Berpaling ke Jonathan Frizzy, Aldi Bragi Dituding Kena Karma
-
Jalani Pemeriksaan Jantung, Begini Kondisi Ibu Dhena Devanka
-
Masih Berseteru dengan Mantan Suami, Dhena Devanka Kasih Kode Punya Pacar Baru
-
Siapa Suami Dinna Olivia? Digosipkan Selingkuh dengan Dhena Devanka
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah
-
Demi Jemput Cucu, Eva Manurung Rela Kenakan Hijab
-
Reza Arap Datang Tahlilan, Ayah Lula Lahfah Bungkam soal Pemeriksaan Kasus Putrinya
-
Melaney Ricardo Ungkap Masa Kelam: Pernah Gila Party hingga Mulut Berbusa dan Nyaris Tewas
-
Reza Arap Ada di TKP Kematian Lula Lahfah, Polisi: Makanya Kami Minta Klarifikasi
-
Tutorial Beli 2 Tiket Film Esok Tanpa Ibu tapi Bayar Satu Saja di Cinema XXI
-
Di Tengah Drama Keluarga, Victoria Beckham Dianugerahi Gelar dari Kementerian Kebudayaan Prancis
-
Kabar Duka: Tika Mega Lestari Istri Pesulap Merah Meninggal Dunia
-
Kalau Waktu Bisa Diulang, Jule Ogah Nikah Muda: Nikmati Dulu Masa Muda