Suara.com - Selebgram Ayu Aulia mendadak muncul dan menyebut klaim Lisa Mariana tentang punya anak hasil hubungan gelap dengan mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hanya halusinasi semata.
Ayu Aulia juga mengatakan bahwa model majalah dewasa itu yang lebih dulu menghubungi Ridwan Kamil melalui direct message (DM) Instagram.
"Saya itukan kenal baik sama beliau (Lisa Mariana), dulu dekat. Jadi dulu dia pernah bilang bahwa dia hamil. Lalu, saya mengantar dia uSG di rumah sakit di dekat rumah dia," tuturnya, dikutip dari kanal YouTube Mantra News.
Ketika menghubungi suami Atalia Praratya itu pun, Lisa Mariana membawa-bawa nama Ayu Aulia. Hal itu yang membuat sang selebgram jengah.
"Dia yang mengirim DM Pak RK duluan denga membawa nama saya. 'Halo pak, saya temannya Ayu Aulia', seperti itu. Jadi saya berpikir di sini, nama saya terbawa-bawa dan saya tidak suka," sambungnya.
Ayu Aulia menegaskan apa yang disampaikan Lisa Mariana di setiap postingan media sosialnya hanya halusinasi semata.
"Terlalu banyak halusinasi ya menurut saya. Terlalu banyak orang yang dibohongi. Menurut saya, ini juga bukan tontonan publik yang baik," imbuhnya lagi.
Ayu Aulia melanjutkan, "(Waktu itu) dia bilang akan menggugurkan (kandungannya). Bagaimana caranya? Saya datang baik-baik untuk membantu USG dan memberikan sejumlah uang untuk dia hidup."
Mengetahui pernyataan tersebut, Lisa Mariana memintanya untuk berhenti menyerang dirinya. Sebagai balasan, ia membongkar hal lain tentang sang selebgram.
Baca Juga: Atalia Praratya Ungkap Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil: Sebenarnya Berat
Lisa Mariana mengungkapkan bahwa selebgram yang mengaku dekat dengan Atalia Praratya itu juga pernah hubungan gelap dengan Ridwan Kamil. Bahkan, lebih dulu dibanding dirinya.
"AA tolong stop ya!! Kan kamu duluan yang hubungan 'spesial' sama bapak!" tulisnya di postingan Instagram Story, Selasa (1/4/2025).
Lisa Mariana menambahkan, "Nggak usah sok pro ke ibu! Kita itu sama aja. Bedanya aku ada anak, kamu tidak."
Lalu, pada unggahan yang lain, Lisa Mariana menunjukkan isi DM Instagram lawas antara dirinya dengan Ayu Aulia. Pada DM tersebut, Ayu menyarankan Lisa untuk memeriksakan diri ke rumah sakit.
"Kamu bilangnya gimana? Apa tetep ke RS dulu aja yuk. Baru tunggu kabar. Tapi kamu nggak ada (sensor). Bingung juga," ajak Ayu Aulia pada 7 September 2021 lalu.
"Kalo belum ada balesan ngapain aku ke rumah sakit? Kemarin juga udah kak. Belum lama kita ketemu kan aku ke bidan. Aku lagi perjuangin banget nasib anak aku," balas Lisa Mariana saat itu.
Berita Terkait
-
Atalia Praratya Ungkap Rasanya Jadi Istri Ridwan Kamil: Sebenarnya Berat
-
Bahas Hukum, Ayu Aulia Ungkap Rekaman Berisi Obrolan dengan Ridwan Kamil Soal Lisa Mariana
-
Tak Datang Barengan ke Lokasi Salat Id, Sikap Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Digunjing
-
Istri Ridwan Kamil Curhat soal Isu Selingkuh, Ayu Aulia Sampai Menangis
-
Lisa Mariana Ngaku Belum Tunjuk Kuasa Hukum Resmi, Sunan Kalijaga Ramai Dirujak
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
Terkini
-
Laris Manis, Papa Zola The Movie Tembus 200 Ribu Penonton di Pekan Pertama
-
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
-
ATINY Siap-Siap! Simak Rundown Lengkap Konser ATEEZ di ICE BSD Besok
-
Semua Penonton Bisa Selfie Bareng, Ini Rundown Lengkap Konser Solo Chen di Jakarta
-
Inul Daratista Idap Penyakit Apa? Ini Kondisi Terbarunya dan Minta Doa Usai Pingsan di Kamar Mandi
-
ODGJ Asal Ponorogo Dipasung 20 Tahun karena Diyakini Warga Punya Ilmu Sakti
-
Prilly Latuconsina Kerja Sebagai Sales di Mal Bekasi per Hari Ini
-
Boiyen Gugat Cerai usai 2 Bulan Nikah, Anwar BAB Sempat Curiga Rully Cuma Pansos
-
Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
-
Kompetensinya Diragukan Sebagai Juri Indonesian Idol, Soleh Solihun: Tentu Saja Saya Tidak Peduli