Suara.com - Unggahan terbaru Venna Melinda di Instagram sedang curi atensi warganet. Pasalnya, ibunda Verrell Bramasta ini membagikan momen saat berkunjung ke rumah Fuji.
Venna Melinda membagikan momen istimewa tersebut di Instagram Story miliknya kemarin, Senin (28/4/2025).
Tidak sendirian, Venna mengajak serta sang putri, Vania Athabina. Sebelum ke rumah Fuji, mereka menyempatkan diri membeli mainan untuk Gala Sky Andriansyah, keponakan Fuji.
Gala Sky adalah anak dari mendiang kakak Fuji yakni Bibi Andriansyah dengan almarhumah Vanessa Angel. Fuji memang dekat sekali dengan keponakannya itu.
"Hai Gala," kata Venna Melinda saat menyapa Gala Sky.
"Mukanya kayak papahnya, tapi kayak mamahnya juga," lanjut ibunda Athalla Naufal itu.
Gala Sky langsung salim dengan Venna Melinda. Gala terlihat senang sekali saat mendapat mainan dari Venna dan Vania.
Momen tersebut juga diabadikan oleh Venna Melinda lewat sebuah foto. Venna dan Fuji terlihat duduk berdekatan di potret tersebut.
Fuji tampak memangku Gala, sementara Venna merangkul Vania. Tak lupa Venna juga menandai akun Instagram Fuji, Gala, Verrell Bramasta, serta ibunda Fuji yakni Dewi Zuhriati.
Baca Juga: Masakan Venna Melinda untuk Fuji, Ramai Disebut Calon Mertua Idaman
"Alhamdulillah.. Silaturahmi," tulis aktris yang juga pernah jadi Anggota DPR ini di Instagram Story.
Momen Venna Melinda bertamu ke rumah Fuji ini juga diunggah di akun TikTok Athalla Naufal. Di situ warganet ikutan baper melihat kedekatan Venna Melinda dengan Fuji dan Gala.
"Mama Venna makasih udah sayang sama Gala dan Fuji," kata netizen.
"Masya Allah Mbak Venna dengan Fuji sudah kayak ibu dan anak kandung, rukun bahagia. Senang lihatnya," ujar warganet.
"Masya Allah, Mama Venna sudah saling silahturahmi dengan Fuji, sedekat itu," ungkap yang lain.
Sementara itu, Fuji baru-baru ini juga menjadi bintang tamu di kanal YouTube Venna Melinda.
Berita Terkait
-
Fuji Happy jika Punya Mertua seperti Venna Melinda, Fix Pacaran dengan Verrell Bramasta Nih?
-
Eko Patrio Sebut Hubungan Verrell Bramasta dan Fuji Bukan Main-Main: Ada Niat Serius
-
Beda Adab Fuji dan Tissa Biani Didatangi Wartawan di Pemakaman, Ada Yang Dicap Sombong
-
Kiky Saputri Dituding Lakukan Pelecehan saat Tiba-tiba Cium Verrell Bramasta, Padahal...
-
Konsultasi ke Eko Patrio Soal Percintaan, Verrell Bramasta Keluhkan Cinta Beda Usia
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Sinopsis Qorin 2, Akankah Fedi Nuril Kembali Mendua di Film Horornya?
-
Bukan Kaleng-Kaleng, Atta dan Saaih Halilintar Siap Adu Skill Padel di Kompetisi Akbar Ini
-
Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang
-
Deretan Drama Korea 2025 Adaptasi Webtoon, Terbaru Dear X
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
3 Upcoming Drama Korea Ji Chang Wook yang Tayang 2026, Ada Merry Berry Love!
-
Sinopsis Champagne Problems, Film Romcom Netflix Terbaru Tayang 19 November 2025
-
Dikenal Galak, Sisi Lain Iis Dahlia dan Soimah Dibongkar Putri Isnari
-
Top 10 Film Netflix Lagi Trending di Indonesia, Genre Horor Mendominasi
-
Tom Cruise Dianugerahi Oscar Kehormatan, Ini 7 Filmnya dengan Rating Tertinggi