Suara.com - Tengku Dewi Putri berbagi cerita tentang kehidupan barunya sebagai orang tua tunggal semenjak berpisah dari Andrew Andika.
Dalam sebuah wawancara di kawasan Thamrin, Jakarta, Rabu, 7 Mei 2025, Tengku Dewi Putri tak menampik bahwa kesehariannya jadi sangat berat.
"Pasti berat ya, berat banget," aku Tengku Dewi Putri.
Bukan hal mudah untuk Tengku Dewi Putri membesarkan dua balita seorang diri, tanpa bantuan sosok pendamping.
"Aku dikasih anugerah dua anak ini, jadi udah cukup sibuk banget," kata Tengku Dewi Putri.
Ditambah lagi, Tengku Dewi Putri harus mencari nafkah tambahan karena tidak mungkin mengandalkan pekerjaannya di panggung hiburan saja.
"Aku di Bali ada bisnis juga, terus YouTube juga mulai aktif lagi. Jadi, bisa ke mana aja," tutur Tengku Dewi Putri.
Namun di sisi lain, kesibukan tersebut membuat Tengku Dewi Putri jadi tidak punya waktu untuk mengingat masa-masa kelamnya bersama Andrew Andika.
"Untuk hal-hal yang negatif, yang sedih-sedih, yang drama-drama, itu udah nggak kepikiran. Banyak banget yang harus diurusin, jadi udah ke-distract sendiri," jelas Tengku Dewi Putri.
Baca Juga: Selingkuh Berkali-kali, Andrew Andika Salahkan Kurangnya Aktivitas Seks dengan Tengku Dewi
Tengku Dewi Putri sesekali juga masih mendapat dukungan dari orang-orang terdekatnya untuk mengurus anak saat dia sibuk.
"Aku punya support system yang baik. Bisa dari temen-temen, dari keluarga. Kalau aku lagi kerepotan, mereka selalu menawarkan bantuan," papar Tengku Dewi Putri.
Untungnya lagi, Andrew Andika juga tak butuh waktu lama untuk mencari pendamping baru.
Tengku Dewi Putri malah jadi tidak harus memikirkan nasib Andrew Andika selepas berpisah dari dirinya.
"Ya malah Alhamdulillah, jadi ada yang ngurusin. Diambil positifnya aja sih. Malah seneng kalau dia ada yang ngurusin, ada yang ngarahin. Jadi, aku bisa fokus sama diri aku juga," papar Tengku Dewi Putri.
Upaya Tengku Dewi Putri membatasi komunikasi dengan Andrew Andika cuma untuk urusan anak juga jadi lebih mudah setelah sang mantan suami punya pasangan baru.
Berita Terkait
-
Andrew Andika Kenalkan Pacar Baru ke Anak, Tengku Dewi Kecewa
-
Andrew Andika Go Public Bareng Pacar Baru, Ternyata Seorang Janda?
-
Cerai dari Tengku Dewi, Gebetan Baru Andrew Andika Ternyata Seorang Janda
-
7 Artis Cantik Bongkar Perselingkuhan Suami di Medsos: dari Inara Rusli hingga Terbaru Iris Wullur
-
Resmi Menjanda, Tengku Dewi Boyong Keluarga Pindah ke Bali untuk Jaga Mental
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat