Suara.com - Dita Meichan tampak ikut memberikan dukungan kepada Rayen Pono yang tengah melaporkan Ahmad Dhani ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) dan Bareskrim Polri.
Laporan Rayen Pono tersebut berkaitan dengan ucapan Ahmad Dhani yang mengganti namanya menjadi 'Rayen Porno'.
Saat Rayen Pono membagikan video tentang MKD yang telah memutuskan Ahmad Dhani melanggar kode etik, Dita Meichan meninggalkan komentar.
"Street smart and book smart (pintar jalanan dan pintar buku), tegas dan elegan," tulis Dita Meichan pada Kamis, 8 Mei 2025.
Tidak jelas untuk siapa komentar Dita Meichan, pujian terhadap Rayen Pono atau sindiran terhadap Ahmad Dhani.
Namun emoji api dan dua tangan yang diangkat ke atas menunjukkan dukungan Dita untuk Rayen Pono.
Warganet pun menilai Dita Meichan dan Rayen Pono punya 'dendam yang sama' terkait masa lalu mereka.
"Ikut gemes ya Dita, inget yang dulu-dulu ya hehe," komentar akun @its5*** yang tidak dibalas Dita Meichan maupun Rayen Pono.
Yang jelas Dita Meichan dan Rayen Pono memang berasal dari 'akar' yang sama, yaitu Maia Estianty mantan istri Ahmad Dhani.
Baca Juga: Rayen Pono Pilih Lanjutkan Laporan Polisi Buat Ahmad Dhani Buntut Sanksi Ringan MKD
Dita Meichan bergabung dengan Duo Maia pada 2008, menggantikan Mulan Jameela.
Sementara Rayen Pono menjadi personel grup Pasto yang diproduseri Maia Estianty satu tahun lebih dulu dari Dita Meichan.
Pemilik nama Rayandie Rohy Pono tersebut juga lebih dulu mundur dari Pasto, yaitu pada 2010. Sementara Dita Meichan baru bersolo karier pada 2018.
Dita Meichan pernah berduet dengan Pasto dalam album "Maia Pasto with the Stars" (2014). Namun Rayen kala itu sudah keluar dan digantikan Mario Hutagalung.
Respons Rayen Pono terkait Sanksi MKD untuk Ahmad Dhani
Dita Meichan mengomentari unggahan di Instagram Rayen Pono yang membagikan wawancaranya dengan salah satu televisi.
Berita Terkait
-
Rayen Pono Tidak Sudi Terima Permintaan Maaf Ahmad Dhani: Dia Minta Maaf ke Media
-
Maia Estianty Tak Mau Hadiri Acara Resepsi Al Ghazali-Alyssa Daguise, Malah Dipuji Warganet
-
Rayen Pono Tak Senang dengan Sanksi yang Diterima Ahmad Dhani dari MKD: Dia Orang Arogan
-
Maia Estianty Tak Ada di Indonesia Saat Pernikahan Al Ghazali, Menghindari Ahmad Dhani dan Mulan?
-
7 Gaya Artis di Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier, Kompak Bernuansa Hijau
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Calon Adik Ipar Raditya Dika Ada Hubungannya dengan Aurel Hermansyah, Siapanya?
-
Konser Maher Zain & Harris J di Surabaya Disambut Meriah Ribuan Penggemar
-
Top 5 Serial Netflix Lagi Trending di Indonesia, Bikin Baper hingga Ngeri
-
Hyun Bin Spill Proses Syuting Made in Korea, Tayang 24 Desember 2025
-
Fahmi Bo Berencana Rujuk dengan Mantan Istri, Ijab Kabul Ulang Sabtu Nanti
-
Acts of Violence Malam Ini di Trans TV: Sajkan Pertarungan Brutal, Tetapi Cerita Dianggap Dangkal
-
Premium Rush: Terjepit Antara Detektif Korup dan Kiriman Rahasia, Malam Ini di Trans TV
-
Dari Karyawan Jadi Istri CEO, 5 Drakor 'Miskin Mendadak Kaya' Ini Bikin Baper Maksimal!
-
Profil dan Kisah Asmara Marissa Anita, Gugat Cerai Suami Bule usai 17 Tahun Menikah
-
Kontras Tanggapan Ahmad Dhani dan Mulan Jameela Soal Hoaks Cerai