Suara.com - Nama Mesa Hira tengah menjadi perbincangan hangat publik setelah berhasil menembus Top 3 Indonesian Idol 2025.
Penampilannya yang mengesankan di atas panggung membuatnya menjadi salah satu kontestan paling menonjol di musim ini.
Namun, di balik kesuksesan tersebut, Mesa dihadapkan pada tudingan miring yang menyebut dirinya sebagai "anak titipan" dalam kompetisi.
Isu ini mencuat dari unggahan seorang pengguna TikTok bernama Dessy Paramita, yang diketahui merupakan finalis Puteri Indonesia Kalimantan Tengah 2024.
Dalam sebuah komentar yang viral di TikTok, Dessy menuliskan pernyataan kontroversial yang menyinggung asal-usul keluarga Mesa.
Dia menyarankan agar netizen menyelidiki latar belakang kontestan dengan nama asli Meisya Syahira tersebut.
Dessy bahkan mengklaim bahwa keberadaan Mesa di Top 3 bukan semata karena kemampuannya, melainkan karena faktor keluarga.
"Netizen coba cari tahu keluarga Mesa deh, nanti kalian bakalan paham kenapa dia masih stay sampai Top 3. Kompetisi apapun selama di Indonesia, akan selalu ada 'anak titipan,'" tulisnya.
Banyak netizen mengecam pernyataan Dessy yang dianggap tidak berdasar dan merusak semangat sportifitas ajang pencarian bakat tersebut.
Terlebih, hingga saat ini tidak ada bukti konkret yang mendukung klaim bahwa Mesa adalah anak titipan.
Bahkan, banyak pula netizen yang mendukung Mesa, menganggap bahwa perjalanan dan prestasinya adalah hasil dari kerja keras serta bakat alami yang dia miliki.
Lahir di Medan pada 18 Mei 2006, Mesa Hera berdarah campuran Indonesia-Pakistan yang sejak kecil telah menunjukkan minat besar di bidang musik.
Bakatnya mulai terlihat sejak usia dini, dan semakin menonjol saat dia menempuh pendidikan di bangku SMA.
Setelah lulus, Mesa memilih bekerja sebagai barista sambil terus menekuni dunia tarik suara secara otodidak.
Genre musik yang sering dia bawakan, yakni rock klasik dan alternatif, menjadikannya berbeda dari kebanyakan peserta Indonesian Idol.
Berita Terkait
-
Citra Scholastika Ungkap 2 Makna Mendalam di Lagu Tilik Jogja
-
Belum Genap Setahun Idolanya Meninggal, Fans Kecewa Kekasih Melitha SIdabutar Sudah Move On
-
Keluarga Jadi Korban Banjir, Ziva Magnolya Bagikan Kondisi Rumah Penuh Lumpur
-
Profil Anjelia Dom, Perjalanan di Indonesian Idol Season XIII Berakhir
-
Sara Wijayanto Sebut Tiara Andini Kena Serangan Gaib, Netizen Kok Malah Salahkan Alshad Ahmad?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026