Suara.com - Penyanyi Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa tengah berbahagia. Keduanya baru saja menggelar resepsi pernikahan di Surabaya, Jawa Timur pada Minggu (26/1/2025).
Namun rupanya, pasangan ini sudah menjalani akad nikah tiga hari sebelum acara resepsi, yaitu pada 23 Januari 2025 lalu.
Kabar ini disampaikan oleh akun penggemar Salma dan Dimansyah, @dimsalofc kepada wartawan.
"Nikahnya (akad) tanggal 23 Januari, sehari sebelum peluncuran album," kata akun tersebut.
Salma dan Diman sudah dinyatakan sah sebagai suami istri, tepat satu hari sebelum perilisan album debut Salma yang bertajuk Berharap Pada Timur.
Akad pernikahan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa digelar secara tertutup dan hanya dihadiri oleh keluarga dekat.
"(Akad nikah) sangat tertutup, belum ada bocoran apapun," ujarnya.
Dalam video Story Instagram Dimansyah tampak lancar mengucapkan ijab kabul hanya dalam satu tarikan napas. Dia menggunakan beskap jawa berwarna putih dan kalung melati khas pengantin.
Sementara Salma Salsabil yang mendengar dia telah sah dinikahi Dimansyah, langsung menangis di pelukan sang ayah. Sama seperti suaminya, Salma mengenakan baju penganti berwarna putih.
Baca Juga: Absen Acara Tunangan, Teman Salma Salsabil Diduga Cekcok dengan Dimansyah Laitupa
Adapun acara resepsi pernikahan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa juga diselenggarakan secara tertutup. Namun dipastikan, sahabat-sahabat peserta Indonesian Idol lainnya hadir di acara tersebut.
Mereka adalah Paul Nyoman, Nabila Taqqiyah, Rony Parulian, dan Syarla Martiza.
Berbeda dari akad nikah, Salma dan Dimansyah memilih busana pengantin adat Jawa berwarna hitam yang elegan untuk acara resepsi.
Berita Terkait
-
4 Fakta Pernikahan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa, Langsung Viral di Media Sosial
-
Resmi Menikah, Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa Malah Tuai Kritik Pedas
-
9 Potret Pernikahan Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa, Dihadiri Rony Parulian Cs
-
Bunga Citra Lestari Nangis Dengar Lagu Selamat Jalan Kekasih di Indonesia Indol, Diduga Kangen Ashraf Sinclair
-
Air Matanya Sudah Kering, Maia Estianty Mendadak Nangis Dengar Lagu 'Sang Penggoda'
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 21 Oktober 2025: Banjir 2.000 Gems, Pemain 110-113, dan Rank Up
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Sinopsis Troll 2, Bangkitnya Raksasa Ciptakan Petualangan Baru yang Lebih Menegangkan
-
Baper, Mikha Tambayong Ungkap Momen Paling Menguras Emosi di Film Horor Abadi Nan Jaya
-
Gandeng Penulis Physical: 100 Netflix, Ma Dong Seok Debut di Variety Show I AM BOXER
-
Alhamdulillah, Willie Salim Telah Mualaf
-
Sinopsis A House of Dynamite, Ketegangan 20 Menit Sebelum Dunia Hancur
-
Jadi Zombi di Film Abadi Nan Jaya, Fisik Dimas Anggara Terkuras Habis
-
Kata Jonathan Frizzy Usai Divonis 8 Bulan Penjara di Kasus Vape Mengandung Obat Keras
-
Sinopsis Film Murder Report, Momen Menegangkan Cho Yeo Jeong Saat Wawancara Pembunuh Berantai
-
Apa Kabar Keenan Pearce? Mantan Raisa yang Pernikahan Pertamanya Gagal
-
Proses Donny Damara Jadi Zombie di Film Abadi Nan Jaya: Kerja Pakai Darah, Keringat dan Air Mata