Suara.com - Lagu viral 'Garam dan Madu' yang dibawakan oleh Tenxi, Naykilla, dan Jemsii kini resmi masuk ke dalam album kompilasi berjudul Honey Sweet Compilation.
Lagu Garam dan Madu yang viral di TikTok ini, sempat mencuri perhatian publik di media sosial. Terkini, lagu tersebut sudah diputar lebih dari 110 juta kali di berbagai platform streaming.
Tenxi kemudian menceritakan bagaimana proses kreatif lagu Garam dan Madu” bermula.
"Kita bikin awalnya lagi main di studio, malam-malam. Waktu itu Nay lagi di Surabaya, gue sama Jemsi di studio. Terus kita putusin bikin Garam dan Madu, lalu gue telepon Nay buat datang ke Jakarta dan rekaman,” ujar Tenxi di Bintaro, Tangerang Selatan, baru-baru ini.
Naykilla menyampaikan, dengan viralnya lagu ini, ia berharap agar karya mereka bisa dinikmati lebih banyak orang. Termasuk album yang baru dirilis bertajuk 'Honey Sweet Compilation'.
"Semoga banyak yang tertarik sama album ini dan enjoy sama karya kami,” ucap Naykilla.
Tak hanya Tenxi, Naykilla, dan Jemsii, Rizwan Fadilah yang akrab disapa Njan juga menyumbangkan dua lagu dalam album ini. Lagu tersebut diantaranya 'Tak Lagi Sama' dan 'Tanpa Bicara'.
Njan juga menyampaikan rasa senangnya bisa berkontribusi dalam album ini lewat dua lagunya.
“Aku menyumbang dua lagu di album ini. Semoga banyak yang suka dan beli albumnya,” kata anak ketiga Sule ini.
Baca Juga: Belum Jelas Hubungannya dengan Jirayut, Halda Rianta Mau Gebet Rizwan Adik Rizky Febian
Sama seperti lagu Garam dan Madu, Njan juga bercerita soal asal usul lagu yang hadir di album tersebut.
"Lagu pertama, Tak Lagi Sama, itu buatan kakak saya. Saya buat versi saya sendiri," kata Njan.
Sementara di lagu kedua, Tanpa Bicara Rizwan Fadilah mengatakan ikut berkontribusi dalam pembuatan lagu tersebut.
"Lagu kedua, Tanpa Bicara, kami garap bareng-bareng. Prosesnya lumayan panjang, sekitar dua sampai tiga bulan,” tambah Njan.
Sebagai informasi, Album Honey Sweet Compilation menghadirkan sepuluh lagu hasil kerja sama sejumlah musisi muda Indonesia. Proyek ini lahir melalui kolaborasi antara G Music Studio, Pro M, HP Music, dan Richeese Factory.
Selain nama-nama tersebut, beberapa musisi lain juga ambil bagian dalam album ini, di antaranya Suisei, Anangga, Batas Senja, dan Dewanda Pratama. Pendatang baru bernama Beboli pun turut diperkenalkan melalui album ini.
Berita Terkait
-
Mengupas Tuntas Lagu Garam & Madu yang Candu, Lebih dari Sekadar Viral
-
Chord dan Lirik Asli Lagu Garam dan Madu, Dipelesetin Dewi Perssik Diduga untuk Sindir Nikita Mirzani
-
Nikita Mirzani Ledek Pelafalan Bahasa Inggris Dewi Perssik, Kemampuan Nyanyi Dibandingkan
-
Beda Nasib dengan Ruth Sahanaya, Aksi Dewi Perssik Cover Lagu Garam dan Madu Malah Dicibir
-
Mahalini Melahirkan, Rizwan Fadilah Minta Jenis Kelamin Keponakannya Dirahasiakan: Biar Surprise!
Terpopuler
- 3 Fakta Menarik Skuad Timnas Indonesia Jelang Duel Panas Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- 15 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 27 September 2025, Kesempatan Raih Pemain OVR 109-113
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
Pilihan
-
Daftar 46 Taipan yang Disebut Borong Patriot Bond Danantara, Mulai Salim, Boy Thohir hingga Aguan
-
Pilih Gabung Klub Antah Berantah, Persis Solo Kena Tipu Eks Gelandang Persib?
-
Tema dan Pedoman Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2025
-
Emas Antam Tembus Level Tertinggi Lagi, Hari Ini Dibanderol Rp 2.234.000 per Gram
-
Tata Cara Menaikkan Bendera Setengah Tiang dan Menurunkan Secara Resmi
Terkini
-
Pengacara Ungkap Penyakit yang Bikin Razman Arif Nasution Dilarikan ke Malaysia Jelang Vonis
-
Sidang Vonis Memanas, Pengacara Razman Arif Nasution Walk Out Tolak Putusan Hakim
-
Bukan Keputusan Semalam, Bedu Ungkap Perjalanan Panjang Penuh Hambatan Sebelum Pilih Cerai
-
Willie Salim Ingin Angkat Anak Yatim Piatu di Gaza Sebagai Adik
-
Uya Kuya Murka Usai Rumah Dijarah, Minta Keluarganya Tak Dihina: Silakan Maki Saya, Jangan Anak Saya
-
Pengacara Yakin Hakim Tidak Akan Beri Vonis saat Razman Arif Nasution Dirawat
-
Sidang Vonis Lawan Hotman Paris Terancam Batal Lagi, Razman Nasution Masih Dirawat di Malaysia
-
Makan dan Salat Jadi Bekal Persiapan Bedu Hadapi Sidang Cerai Perdana
-
Razman Absen Lagi di Sidang Tuntutan Lawan Hotman Paris, Sakitnya Cukup Parah
-
Hari Ini, Bedu Hadapi Sidang Cerai Perdana