Suara.com - Musisi sekaligus anggota DPR RI Ahmad Dhani memiliki ide yang cukup unik untuk acara pernikahan putra sulungnya, Al Ghazali dengan sang kekasih, Alyssa Daguise.
Pentolan grup Dewa 19 tersebut berencana menyatukan istrinya, Mulan Jameela dengan mantan istrinya, Maia Estianty di kursi pedamping pengantin.
Hal ini tentu direncanakan Ahmad Dhani secara sepihak tanpa persetujuan dari Mulan Jameela dan Maia Estianty. Seperti diketahui, hubungan Maia dan Mulan masih tak baik sampai sekarang.
Saat ditemui awak media, Mulan Jameela memberikan reaksi soal rencana suaminya tersebut. Tak mau banyak berkomentar, Mulan hanya minta didoakan agar acara pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise dilancarkan.
"Mas Dhani yang lebih tahu (perkembangan persiapan pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise). Iya, mudah-mudahan berjalan lancar," kata Mulan Jameela dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall pada Minggu, 11 Mei 2025.
"Doanya aja, mudah-mudahan lancar," ulangnya lagi meminta doa seraya tersenyum.
Sementara itu, untuk persiapannya sendiri akan disandingkan dengan Maia Estianty, Mulan Jameela mengaku belum tahu.
Perempuan 45 tahun tersebut juga tak memberikan kepastian apakah dirinya bersedia duduk berdampingan dengan mantan istri Ahmad Dhani tersebut.
"Belum tahu," ujar Mulan santai.
Baca Juga: Jelang Pernikahan Al Ghazali, Maia Estianty Diminta Hadapi Drama Keluarga dengan Kepala Dingin
Sebelumnya, rencana menyatukan Mulan Jameela dan Maia Estianty ini disampaikan Ahmad Dhani dalam vlog di kanal YouTube-nya saat membahas persiapan pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise.
Tak lama dari itu, kepada awak media, Ahmad Dhani mengatakan keinginannya untuk berdiri di tengah seraya diapit Maia Estianty dan Mulan Jameela di kursi pelaminan.
"Ya bertiga dong, nanti saya kiri, sebelah kanan Bunda Maia, sebelah kiri Mami Mulan," ucap Ahmad Dhani dalam video yang diunggah ulang akun Instagram @rumpii_asiik baru-baru ini.
Di sisi lain, Maia Estianty sendiri sudah membagikan rencananya pada hari digelarnya resepsi pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise.
Ternyata, istri Irwan Mussry tersebut bakal absen karena sedang tak berada di Tanah Air.
Maia Estianty hanya akan hadir di akad nikah sang anak dan acara intimate dinner yang hanya dihadiri keluarga.
Berita Terkait
-
Edukasi Sekaligus Sindiran, Ahmad Dhani Pamer Bayar Rp 55 Juta untuk Satu Lagu Barat
-
Shenina Cinnamon Akui Sudah Siap Punya Anak, Singgung Nasib Karier di Masa Depan
-
Ramai Santri vs Trans7, Ahmad Dhani Pamer Foto Berlutut Cium Tangan Habib Umar bin Hafidz
-
Lita Gading Dokter Apa? Diperiksa Polisi usai Dilaporkan Ahmad Dhani
-
Arti 'Ayam Sayur' Menurut KBBI, Bikin Lita Gading Dipolisikan Ahmad Dhani
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
4 Film dan Serial Indonesia di Netflix Bertema Zombie, Abadi Nan Jaya Wajib Tonton!
-
Diceraikan Andre Taulany Berkali-kali, Erin Dulu Sempat Ragu Menikah karena Beda Usia 11 Tahun
-
Foto Terkini Hamish Daud Usai Digugat Cerai Raisa, Sibuk Hadiri Forum Ekonomi di Bali
-
Dustin Tiffani Jadi Korban Penipuan, Pelaku Diduga Sosok Terkenal di Industri Hiburan
-
Penjelasan Ending Abadi Nan Jaya dan Teori Part 2 yang Mungkin Menanti
-
Rp200 Juta Amblas, Dustin Tiffani Ungkap Kisah Pahit Ditipu Beli Mobil Bekas
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Ungkap Sosok Lelaki di Samping Rossa
-
Isi Surat Wasiat Rossa Terungkap, Warisannya Tak Cuma buat Anak
-
Slank Batal Manggung di Aceh, Ini 5 Kejanggalan Administratif yang Jadi Biang Kerok
-
Ngeri! Modus Baru Penipuan di TikTok Live, Korban Diimingi Saldo Rp30 Juta