Suara.com - Komika Rigen Rakelna akhirnya buka suara terkait batalnya rencana geng motor The Dudas Minus One, yang beranggotakan Ariel Noah, Raffi Ahmad, Gading Marten, dan Desta berkunjung ke Pantai Lariti, Bima, Nusa Tenggara Barat.
Dalam sebuah video yang beredar luas di media sosial, Rigen Rekelna seolah membantah isu bahwa The Dudas Minus One mengurungkan niatnya karena merasa takut.
Sebelumnya, sempat beredar video penolakan dari seorang pemuda bernama Idhar yang mengaku mewakili pemuda dari wilayah Sape dan Lambu.
Video tersebut diunggah di media sosial dan memicu berbagai spekulasi.
Namun, Rigen memberikan klarifikasi bahwa batalnya kunjungan mereka ke Pantai Lariti bukan karena adanya penolakan, melainkan karena keterbatasan waktu.
“Kalembo Ade, warga Sape dan Lambu. Kami belum sempat mampir karena masalah waktu,” ujar Rigen dalam video klarifikasinya yang beredar di media sosial.
Komika bertubuh tambun itu menjelaskan bahwa destinasi utama yang telah direncanakan sejak awal oleh The Dudas Minus One adalah Padang Savana Tambora.
Tempat tersebut memang masuk dalam daftar prioritas kunjungan, mengingat statusnya sebagai salah satu destinasi wisata nasional yang sedang dikembangkan.
“Kami fokuskan ke sana (Padang Savana Tambora), karena itu juga mau dikembangkan sebagai kawasan wisata unggulan,” jelasnya.
Baca Juga: Respons Raffi Ahmad usai Rafathar Adukan Nagita Slavina ke Dedi Mulyadi Perkara Malas Mandi
Rigen menambahkan bahwa dirinya dan rombongan sebenarnya sangat ingin mengunjungi banyak tempat di Bima, termasuk Pantai Lariti, Sape, dan Lambu.
Ia berharap suatu saat nanti dapat menyempatkan waktu untuk kembali berkunjung.
“Insyaallah, jika ada waktu dan kesempatan, kami akan datang berkunjung ke Sape dan Lambu, Pantai Lariti, dan pantai-pantai lainnya di Bima,” sambungnya.
Sebelumnya, The Dudas Minus One memang sedang melakukan touring keliling Bima dengan menggunakan motor gede alias moge.
Touring ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan eksplorasi wisata yang mereka lakukan.
Pada hari pertama kedatangan, rombongan artis tersebut mengunjungi berbagai tempat ikonik di Bima.
Berita Terkait
-
Respons Raffi Ahmad usai Rafathar Adukan Nagita Slavina ke Dedi Mulyadi Perkara Malas Mandi
-
Medina Zein Ungkap Kebaikan Raffi Ahmad, Sering Kirimi Uang Waktu di Penjara
-
Dibongkar Ifan Hakim Saat Beli Sapi Kurban, Raffi Ahmad Perlakukan Lily Bak Anak Kandung
-
Wakili The Dudas-1, Curhatan Raffi Ahmad untuk Anak Bikin Haru
-
Kini Jadi Saksi Pernikahannya, Sinetron Pertama Maxime Bouttier Ternyata Bareng Raffi Ahmad
Terpopuler
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Fakta Viral Kakek 74 Tahun Nikahi Gadis 24 Tahun, Maharnya Rp 3 Miliar!
- Promo Super Hemat di Superindo, Cek Katalog Promo Sekarang
- Tahu-Tahu Mau Nikah Besok, Perbedaan Usia Amanda Manopo dan Kenny Austin Jadi Sorotan
Pilihan
-
Cuma Satu Pemain di Skuad Timnas Indonesia Sekarang yang Pernah Bobol Gawang Irak
-
4 Rekomendasi HP Murah dengan MediaTek Dimensity 7300, Performa Gaming Ngebut Mulai dari 2 Jutaan
-
Tarif Transjakarta Naik Imbas Pemangkasan Dana Transfer Pemerintah Pusat?
-
Stop Lakukan Ini! 5 Kebiasaan Buruk yang Diam-diam Menguras Gaji UMR-mu
-
Pelaku Ritel Wajib Tahu Strategi AI dari Indosat untuk Dominasi Pasar
Terkini
-
Sunan Kalijaga Masih Dendam soal Salmafina, Sindir Taqy Malik Banyak Gaya
-
Amanda Manopo Resmi Jadi Nyonya Kenny Austin: Jangan Ada Manusia yang Memisahkan
-
The Boyz Siap Tutup Tur Dunia The Blaze di ICE BSD, Sapa The B dengan Pesan Hangat Bahasa Indonesia
-
Amanda Manopo Tidak Dinikahi Arya Saloka, Apa Kabar Emak-emak Shipper Ikatan Cinta?
-
Alasan Sederhana Amanda Manopo Menikah di Tanggal Cantik 10 Oktober
-
Bukan Faktor Ekonomi, Sahabat Bongkar Ammar Zoni Punya Aset Setengah Miliar Rupiah
-
Terungkap Alasan Haters Berani Sebut Ruben Onsu Bodoh, Bawa-bawa Iblis
-
Tak Punya 'Star Syndrome', Inul Daratista Beberkan Riders Sederhana
-
Film Jumbo Go International, Dari 17 Kini Siap Tayang di 40 Negara
-
Novita Angie Pernah Dilabrak Pejabat, Tak Terima jadi Bahasan Gosip Bareng Model