Suara.com - Ungkapan tulus Alyssa Soebandono mengenai sosok suaminya, Dude Harlino, tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Dalam sebuah unggahan yang dibagikan oleh akun gosip, Alyssa Soebandono menuliskan karakter dan kebiasaan sang suami yang dinilai sebagai cerminan suami idaman oleh banyak perempuan.
Alyssa Soebandono yang telah membina rumah tangga dengan Dude Harlino sejak tahun 2014 dan kini telah dikaruniai tiga anak, menuliskan dengan sederhana namun menyentuh tentang bagaimana perilaku sang suami dalam kehidupan sehari-hari.
Tulisannya dinilai unik karena menggambarkan gambaran ideal yang jarang ditemukan di kehidupan nyata.
“Punya suami nggak pernah nongkrong. Kalau mau apa-apa izin dulu ke istri. Selesai kerja langsung pulang ke rumah, gajian dikasih semua ke istri,” tulis Alyssa Soebandono dalam unggahan tersebut.
Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa sang suami lebih memilih menghabiskan waktu luangnya bersama keluarga dibandingkan melakukan aktivitas lain yang cenderung bersifat pribadi.
“Kalau ada waktu luang, memilih jalan-jalan bareng anak istri,” lanjutnya.
Salah satu hal yang juga membuat publik kagum adalah sikap Dude Harlino yang tidak pernah marah jika sang istri tidak sempat memasak.
“Istri masak atau tidak, suami nggak pernah ngomel. Malah disuruh beli makanan di luar, katanya nggak apa-apa,” tutup Alyssa Soebandono.
Baca Juga: Penampilan Terbaru Alyssa Soebandono Bikin Pangling, Bak Anak Sekolah
Unggahan tersebut sontak menuai reaksi luas dari warganet. Banyak di antara mereka yang merasa tersentuh dan mengungkapkan bahwa mereka pun memiliki pasangan dengan karakter serupa.
Kolom komentar dipenuhi pujian, harapan, serta kisah pribadi para netizen tentang kehidupan rumah tangga mereka.
“Ada. Alhamdulillah suami aku pun seperti itu. Nggak gengsi bantuin masak ataupun cuci piring di saat istrinya kecapean ngurus rumah dan anak. Bersyukur banget,” tulis salah satu warganet.
“Alhamdulillah. Ini juga suami aku begitu. Kalau mau pergi maunya rame-rame sama anak-anak,” timpal yang lain.
Tak sedikit pula yang menjadikan sosok Dude Harlino sebagai panutan. Banyak dari mereka yang berharap bisa memiliki pasangan hidup dengan sikap penuh tanggung jawab seperti aktor sinetron tersebut.
“Suamiku adalah separuh nyawaku. Mendeskripsikan tentang dirinya selalu membuatku terharu. Betapa baiknya Tuhan memberikan suami paling sempurna untukku yang banyak kurangnya ini,” ungkap seorang netizen dengan penuh haru.
Berita Terkait
-
Penampilan Terbaru Alyssa Soebandono Bikin Pangling, Bak Anak Sekolah
-
Bak Pangeran, 7 Potret Dude Harlino Menikmati Sunset di Jabal Khandamah
-
Alyssa Soebandono Ketakutan Didekati Kucing, Sikap Dude Harlino Jadi Sorotan
-
Dude Harlino Ungkap Kunci Rumah Tangga Harmonis, Baim Wong Kena Sentil
-
Berharap Semua Doa Diijabah, Intip 5 Potret Alyssa Soebandono dan Dude Harlino Gelar Aqiqah Anak Ke-3
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Film Pelangi di Mars Usung Konsep Hybrid, Anak Indonesia Pimpin Robot Asing Selamatkan Bumi
-
Rekap Zootopia, Ingat Lagi Ceritanya Sebelum Nonton Zootopia 2 di Bioskop
-
Promo Buy 1 Get 1 Presale Film Air Mata Mualaf di XXI
-
8 Drama Korea Tayang Desember 2025, Park Seo Joon Hingga Hyun Bin Comeback!
-
6 Film Terbaik FFI Angkat Isu Perempuan
-
7 Pasangan Mini Drama China Jadian dan Menikah di Dunia Nyata
-
Amanda Manopo Umumkan Hamil Anak Pertama
-
5 Rekomendasi Film dan Serial Bertema Samurai di Netflix
-
Profil Lee Soon Jae, Aktor Legendaris Korea yang Meninggal di Usia 91 Tahun
-
Beda Pernyataan Reza Arap ke Wendy Walters vs Lula Lahfah soal Tugas Istri, Berubah?